Samsung Meluncurkan produk Baru, tapi Bukan Smartphone

produk terbaru dari samsung Samsung Meluncurkan produk Baru, tapi Bukan Smartphone

Setelah sukses dengan berbagai produk smartphone yang canggih, sepertinya kini Samsung mulai melirik beberapa produk lain yang masuk dalam kategori wearable gadget. Tidak ingin kalah bersaing dengan Google glass yang sudah terlebih dahulu beredar di pasaran, kini Perusahaan asal negeri ginseng tersebut sudah merilis produk terbaru mereka, yang secara fungsi hampir hampir mirip lah mungkin dengan Google glass. Produk apakah yang dimaksud.

Samsung merilis sebuah produk yang lebih berfungsi seperti layaknya headset, namun tentunya dengan fitur yang canggih. Produk tersebut adalah Virtual Gear. Produk yang baru dirilis tersebut merupakan bentuk kerjasama antara Samsung dengan sebuah Perusahaan yang sudah cukup berpengalaman dalam hal wearable gadget, yaitu Oculus VR. Mungkin mas bero sudah pernah dengar beberapa waktu yang lalu mengenai perusahaan ini, atau bahkan sudah diulas. Dan yang pasti, perangkat ini nantinya sudah mulai dipasarkan pada Desember 2014, so tinggal beberapa waktu lagi mas bero sudah bisa mencoba produk terbaru dari Samsung, tapi bukan smartphone ya bero.

Samsung Gear VR.
Samsung Gear VR.

Jika dibandingkan dengan produk lain yang mempunyai fungsi hampir sama, tentu harga yang ditawarkan oleh Samsung jauh lebih terjangkau, dan yang pasti bisa memberikan pengalaman tersendiri bagi Anda yang suka dengan produk wearable gadget, khususnya yang berasal dari pabrikan Samsung tersebut.

Namun sepertinya, kata pepatah mengatakan, setiap produk pasti ada kelebihan dan kekurangannya tuh mas bero. Seperti Virtual gear ini. Bagi mas bero yang pingin memiliki dan bisa menggunakan wearabel gadget ini, maka harus memiliki produk Samsung yang lain agar bisa terkoneksi melalui fasilitas Bluetooth tuh bero, yaitu Samsung Galaxy Note 4. Dan yang disayangkan lagi, perangkat ini ternyata hanya kompatibel dengan Samsung Galaxy Note 4 tuh bero, sayang banget yaahh.

Bagaimana dengan kelebihan dan keunggulan produk ini? So, ketika mas bero menggunakan produk tersebut dan sudah terkoneksi dengan Samsung Galaxy Note 4, maka tampilan 3D yang bergitu realistic seakan akan memberikan efek tersendiri, dan mas bero bisa berinteraksi dengan objek seperti layaknya pada simulasi komputer. Gimana, penasaran? Monggo dicoba, tapi harus nunggu nanti ya?

Teguh Yulianto

Teguh Yulianto

Total posts created: 238
Suka iseng nulis Aplikasi Android. Suka bikin dan menerima pesenan template Wordpress. Bisnis yang lain juga, pokoknya asal untung. Eksis di eBay, suka nongkrong di forum dunia lain. Saat ini fokus juga jadi Trainer Google Adwords dan bantu bikin website untuk UMKM.

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *