Siapa yang tak kenal pemain yang satu ini. Kalo mas bero sering liat liga Eropa, pasti mengenalnya, siapa lagi kalau bukan Messi. Sebagai salah seorang pemain terbaik dunia, saya rasa hal ini memang betul adanya. Dengan puluhan penghargaan yang sudah ia raih, tentu saja semakin mengukuhkan Messi sebagai salah satu pencetak gol paling produktif di setiap musim, bahkan bisa dibilang, di setiap laga, Messi selalu menciptakan gol.
Julukan legenda sepak bola berikutnya mungkin benar adanya. Beberapa legenda sepak bola saya yakin juga sudah Anda kenal, sebut saja Maradona, yang masih satu Negara dengan Messi, terus ada lagi Pele, dan sederet pemain top di masa lalu. Apalagi saat bertanding, dimana Messi sering sekali mencetak hat trick . Sontak saja hal ini semakin memperkuat posisi Messi, yang bahkan sebagian orang sampai menyebut, Messi berasal dari planet lain. Wuih sampe sebegitunya yah?
Di semua ajang La Liga, sampai saat ini, Messi telah mengoleksi lebih kurang 253 buah gol, dan rekor ini sekaligus memecahkan rekor pemain paling produktif pada Liga Spanyol, yaitu Telmo Zarra yang mempunyai koleksi gol 241. Umur boleh muda, namun kalo bicara prestasi, Messi sudah tidak diragukan lagi. Dan ada lagi nih bero, rekor yang dibukukan oleh Guiness Book of Records, dimana Messi merupakan satu satunya pemain yang paling banyak mencetak gol dalam satu tahun kalender.
Gambar : Ilustrasi via Shutterstock