Liburan panjang akhir tahun sudah terasa. Hal ini terlihat dari banyaknya wisatawan yang mendatangi tempat tempat wisata, baik pantai, gunung, atau tempat wisata lainnya. Gimana dengan mas bero and sist, apakah juga sudah merencanakan liburan akhir tahun? Saya yakin, buat mas bero, yang full time di internet, udah pasti lah ya, tiap hari adalah hari libur. Apa rencana mas bero buat liburan? Kira kira mau pergi kemana?
Mungkin Bali menjadi salah satu destinasi yang paling tepat buat berlibur. Selain tempatnya yang nyaman, tenang, dan pantainya itu loh bero, indah indah bingitss. Dari sekian banyak tempat destinasi wisata di Bali, terutama pantainya, taukah mas bero, ada sebuah pantai yang kurang dikenal namun mempunyai pemandangan yang tidak kalah menarik dengan pantai lainnya di Bali. Nama pantainya adalah pantai Geger.
Mengapa pantai Geger belum begitu dikenal oleh para wisatawan? Padahal kondisi dan pemandangannya cukup mempesona. Hamparan pasir putih dan desiran ombaknya seakan memberikan ketenangan dari rasa stress. Belum dikenalnya pantai Geger, ternyata karena lokasinya yang cukup tersembunyi, kurangnya promosi, dan beberapa akses ke lokasi yang masih cukup sulit.
Nah, namanya juga wisata pantai, maka tak lengkap rasanya jika tidak memanfaatkan waktu liburan untuk aneka kegiatan yang menyenangkan. Di pantai ini, mas bero bisa mencoba snorkling, surfing, atau hanya sekedar berjemur di pantai. Untuk peralatan selam dan surfing, mas bero tidak perlu khawatir, karena disini ada banyak sekali tempat penyewaan alat alat yang bisa di dapat dengan harga yang sangat sangat terjangkau.
Bagaimana dengan sajian kulinernya? Jangan khawatir, jika mas bero berlibur disini, ada banyak sekali pilihan kuliner khas daerah Bali, aneka ragam masakan bisa ditemukan disini, mulai dari makanan lokal hingga makanan manca negara. Pokoknya seru dech. Bagaimana? Penasaran dan pingin mencoba eksotisme pantai Geger? Rencanakan liburan mas bero and sist mulai dari sekarang.