10 Film Animasi yang Bisa Anda Nikmati Bersama Si Kecil Saat di Rumah

shutterstock 284500859 10 Film Animasi yang Bisa Anda Nikmati Bersama Si Kecil Saat di Rumah

NGOONOO.com – Film tak lagi menjadi sarana mendidik untuk anak-anak, kebanyakan film saat ini adalah hiburan yang berpedoman pada rating, memang tidak menutup kemungkinan rating yang tinggi akan menghasilkan pundi-pundi rupiah yang menggiurkan, tapi dampak kepada anak-anak 20-30 tahun lagi bagaimana? Akankah mereka menjadi sesuatu yang mereka tonton dulu? Peran orang tua sangat penting disini. Dampingi mereka dan berikan tontonan yang bermanfaat, atau jika film adalah hiburan maka berikanlah tontonan yang menghibur dan pantas untuk disaksikan.

Dibalik susahnya sekarang ini mencari tontonan yang wajar untuk anak-anak, kini NGONOO akan mepersembahkan kepada para orang tua dan kakak-kakak yang memiliki adik, Berikut 10 film yang bisa kalian nikmati bersama si kecil saat di rumah.

1. Hotel Transylvania 2

via awn.com
via awn.com

Film ini adalah sebuah film animasi Hollywood yang bercerita tentang Dracula (Adam Sandler) yang merasa khawatir akan cucunya, Dennis. Dennis belum memperlihatkan tanda-tanda sebagai seorang vampire. Karena takut terjadi sesuatu pada cucunya, maka sang Dracula mencoba melatih Dennis dalam sebuah pusat pelatihan untuk menjadi seorang monster.

Disisi lain ayahnya Dracula bernama Vlad (Mel Brooks) menyadari bahwa cicitnya tidak 100 persen berdarah vampir. Dan keadaan pun menjadi semakin buruk saat Vlad mengetahui bahwa manusia juga diterima di Hotel Transylvania. Mampukah Dennis menjadi seorang Vampir?

Hotel Transylvania 2 adalah sebuah film komedi keluarga yang disutradarai oleh Genndy Tartakovsky dan akan tayang di Bioskop pada september 2015.

2. Toy Story 3

via amazon.com
via amazon.com

Toy Story 3 mengisahkan tentang petualangan Woody (Tom Hanks), Buzz (Tim Allen), dan mainan milik Andy (John Morris), setelah bertahun-tahun berlalu sejak film sebelumnya. Kini Andy sudah berusia 17 tahun dan akan menempuh pendidikan di universitas. Andy berencana untuk membawa Woody saja, sementara Buzz, Jessie, dan mainan lainnya akan disimpan di gudang. Ibu Andy kemudian salah mengambil kantung dan malah membuangnya ke dalam tempat sampah. Hal ini membuat para mainan tidak dihargai lagi, sehingga memutuskan untuk masuk ke dalam kotak mainan milik adik Andy bersama Barbie (Jodi Brenson), yang akan didonasikan ke Sunnyside Daycare. Woody mengikuti mereka untuk menjelaskan apa yang sebenarnya terjadi, namun para mainan lainnya tak mempercayai dirinya.

3. Frozen

via thefilmbox.org
via thefilmbox.org

Sebuah film animasi yang dibuka dengan adegan musikal para pemanen es. Pemanen es memotong lapisan es menggunakan gergaji. Mereka bernyanyi tentang es yang memiliki kekuatan indah namun berbahaya seperti Frozen Heart. Adegan pun berakhir saat para pemanen es yang selesai bekerja dan membawa es-es balok tersebut pergi. Di antara para pemanen es tersebut terdapat Kristoff, seorang anak kecil berumur 8 tahun yang ikut menyanyi dan memanen es bersama seekor rusa, Sven, yang menjadi sahabat terbaiknya.

4. Big Hero 6

via comicbookmovie.com
via comicbookmovie.com

Big Hero 6 menceritakan tentang petualangan seorang pemuda jenius bernama Hiro Hamada yang suka dengan petarungan robot. Dan pada suatu ketika Hiro diajak oleh sang kakak ke kampus kutu buku, Kakaknya pun memperlihatkan hasil kerjanya membuat robot penolong yaitu Baymax. Disanalah Hiro merasakan bahwa dia harus masuk kekampus kakaknya tersebut. Namun tak disangka, bahwa Hamada kakak dari Hiro meninggal karena Bom jebakan didalam kampus. Bersama Baymax, Hiro bergabung dengan teman-teman kakaknya dan menjadikan mereka superhero yang tergabung dalam “Big Hero 6,” yang anggotanya terdiri dari GoGo Tomago, Wasabi, Honey Lemon dan Fred. Mereka ingin mengusut tuntas penyebab kematian dari Hamada, kakak dari Hiro.

5. The Croods

via itsonelife.com
via itsonelife.com

Film ini tentang sebuah keluarga manusia gua yang disebut Croods. Mereka bertahan hidup dengan seorang kepala keluarga yang keras kepala ‘Grug’. Satu-satunya yang selalu bertanya tentang kehidupan diluar Gua adalah anak perempuannya ‘Eep’ yang sering tidak mematuhi perintah ayahnya. Setelah mencuri sebuah telur berukuran besar dan lari dari kejaran seekor kucing karnivora, Grug dan Eep, bersama dengan ibunya ‘Ugga’, neneknya ‘Gran’ dan adiknya ‘Thunk’ dan ‘Sandy’ berlindung di rumah gua.

6. Rio

via gringoes.com
via gringoes.com

Sebuah film animasi yang menceritakan tentang kisah petualangan seekor burung nuri jantan. Kisah berawal dari Brazil, di mana beberapa jenis burung eksotis sedang diselundupkan keluar dari Brazil. Di danau Moose, Minnesota, sebuah peti berisi seekor burung nuri jantan jatuh ke dalam sebuah truk dan ditemukan oleh seorang perempuan kecil bernama Linda Gunderson (Leslie Mann). Linda kemudian menamakan burung nuri jantan tersebut sebagai Blu (Jesse Eisenberg). Lima belas tahun kemudian, Blu tumbuh menjadi seekor burung yang selalu dimanjakan dan tak dapat terbang.

7. Despicable Me 2

via marvistamom.com
via marvistamom.com

Film yang bercerita tentang mesin misterius yang menggunakan magnet besar untuk mencuri mutagen PX-41 dari sebuah laboratorium di Arctic Circle. Anti-Villain League (AVL) mencoba untuk merekrut mantan supervillain, Gru, guna menemukan mutagen yang dicuri. Gru menolak untuk membantu karena ia sekarang adalah pengusaha (selai dan jeli) dan juga ayah dari Margo, Edith, dan Agnes. Namun kemudian Gru setuju untuk bekerja sama dengan agen AVL, Lucy Wilde. Sementara itu si kecil Agnes berharap mendapatkan seorang ibu suatu hari dan percaya bahwa Gru akan jatuh cinta dengan Lucy. Walaupun Agnes tampak senang, Gru mengatakan padanya bahwa hubungannya dengan Lucy adalah hubungan profesional.

Adegan Despicable Me 2 berlanjut ke Gru dan Lucy melakukan investigasi pada Floyd Eagle-san, tapi ia tetap curiga pada Eduardo. Setelah investigasi, Gru melakukan makan malam dengan seorang wanita bernama Shannon yang kasar dan mengancam mempermalukannya setelah melihat wig dari Gru. Lucy kemudian datang dan menyelamatkan Gru. Ia menembak Shannon dengan sebuah panah yang berisi obat penenang. Mereka mambawa Shannon pulang, dan setelah mereka mengucapkan selamat malam, Gru menyadari bahwa Agnes benar, dia jatuh cinta dengan Lucy.

8. UP

Via dan-dare.org
Via dan-dare.org

Carl Fredricksen (Edward Asner) adalah bocah pendiam yang bersahabat dengan cewek Tomboy bernama Ellie, yang ternyata sama-sama mengidolakan Charles Muntz, seorang penjelajah. Kemudian Carl dan Ellie menikah. Kehidupan mereka yang diperlihatkan tanpa adegan berbicara terlihat sangat bahagia, dengan musik yang ceria dan obsesi pertama mereka adalah memiliki anak. Setelah mempersiapkan segalanya, kenyataan berubah ketika Ellie dinyatakan oleh dokter bahwa ia tidak dapat hamil. Sesaat musik menjadi lebih lambat dan sedih, namun kembali menjadi semangat saat Carl dan Ellie berusaha menyisihkan pendapatan mereka untuk terbang ke Paradise Falls, tempat Charles Muntz tadi. Namun, tetap saja halangan selalu muncul sehingga mereka selalu memakai uang dari tabungan tadi, sampai akhirnya mereka berdua menjadi kakek-nenek. Carl, yang menyadari obsesi mereka belum tercapai membeli tiket ke Amerika Selatan, dan ingin memberikan kejutan untuk Ellie. Namun, sebelum impiannya tercapai, Ellie terlebih dahulu meninggal dunia. Hal ini menyebabkan Carl benar-benar kehilangan semangat hidup dan menjadi pendiam dan tertutup.

9. Madagascar: Europes Most Wanted

via Youtube
via Youtube

Madagascar: Europes Most Wanted mengisahkan petualangan baru dari para pemeran utama, Alex, Marty, Gloria dan Melman, serta teman-teman hewan mereka lainnya. Kisah berawal dari Alex yang mendapatkan mimpi buruk tentang ia dan teman-temannya yang terdampar di Afrika. Alex dan teman-temannya pun akhirnya setuju untuk menyusul para penguin di Monte Carlo dan meminta mereka untuk membawanya pulang ke New York.

Di Monte Carlo, para penguin sedang bermain judi dengan kedua simpanse pada film sebelumnya, Mason dan Phil. Mereka asyik bermain saat tiba-tiba kawanan Alex datang dan menyebabkan kerusuhan di Hotel De Paris. Pihak pengelola hotel pun meminta petugas dari Monaco Animal Control, Kapten Chantel DuBois, untuk mengurus para hewan ini. Namun tidak menginginkan para hewan ditangkap hidup-hidup, DuBois justru menginginkan mereka mati dan mengambil kepala mereka, terutama kepala Alex, sebagai tropi pribadi. Namun para hewan, termasuk para penguin, berhasil kabur dari kejaran DuBois dan menaiki pesawat mereka untuk pulang.

10. Ice Age: Dawn of the Dinosaurs

via offclouds.com
via offclouds.com

Ice Age: Dawn of the Dinosaurs mengisahkan tentang petualangan lanjutan dari sekelompok hewan yang hidup bersama, Ellie (Queen Latifah) dan suaminya Manny (Ray Romano), Sid (John Leguizamo), Diego (Denis Leary) dan adik adopsi Ellie, Crash (Seann William Scott) dan Eddie (Josh Peck). Ellie dan Manny akan menjalani kehidupan baru sebagai orang tua karena kini Ellie tengah mengandung seorang anak. Sementara itu, Diego sedang berada dalam usahanya untuk mengejar seekor rusa betina (Bill Hader) yang sombong dan sulit untuk didapatkan. Di sisi lain, Sid tengah merasa iri pada Manny dan Ellie yang akan segera memiliki anak. Sid pun kemudian memutuskan untuk memungut dan mengurus tiga buah telur besar yang ditinggalkan, dan yang ia temukan di sebuah gua bawah tanah. Manny menyuruh Sid untuk mengembalikan telur-telur itu, namun Sid menolak dan tetap mengurus ketiga telur hingga ketiganya lahir.

Demikianlah 10 film rekomendasi dari NGONOO, selamat menyaksikan. 😀 😀

 

Gambar : Nonton Tv Bersama Keluarga via Shutterstock

Sinopsis film via movie.co.id

Onky

Onky

Total posts created: 1500

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *