Foto-foto Pemeran Serial Putri Huan Zhu Dulu dan Sekarang [Terbaru)

poster putri huan zhu Foto-foto Pemeran Serial Putri Huan Zhu Dulu dan Sekarang [Terbaru)

NGONOO.com – Munculnya berbagai macam serial tv dari berbagai negara ternyata ga cuma ngetren akhir-akhir ini aja gaes. Di era 90an dulu juga banyak banget serial-serial tv yang diimpor dari luar negeri, mulai dari Meksiko, Cina, Amerika sampai Korea. Dan diantara serial-serial yang muncul di era 90an, pastinya  ada dong serial yang cukup membekas di hati bro n sest. Salah satunya mungkin adalah serial Putri Huan Zhu.

Putri Huan Zhu sendiri adalah serial tv berbahasa Mandarin yang berlatar belakang dinasti Qing pada abad ke-18. Serial tersebut dibuat berdasarkan novel fiksi karya penulis asal Taiwan, Chiung Yao tentang seorang putri yang ingin bertemu dengan ayahnya yang seorang Kaisar. Namun saat di tengah perjalanan mencari ayahnya terjadi kesalahpahaman, sahabat yang menemani sang putri justru dikira adalah anak sang kaisar. Di situlah keseruan cerita dimulai.

putri huan zhuu
Salah satu adegan di serial Putri Huan Zhu

Selain ceritanya yang menarik, yang membuat serial drama ini masih diinget pastinya adalah karena baju yang dipakai para pemerannya. Yakin deh, sest-sest yang besar di era 90an pasti pernah bermimpi buat pake baju dan hiasan rambut dengan bunga yang besar ala-ala Putri Hua Zhu. Ya kaan~

Nah di sisi lain serial Putri Huan Zhu ini juga telah melambungkan nama pemain-pemain yang terlibat di dalamnya. Seperti Vicki Zhao yang berperan sebagai ‘the real’ Putri Huan Zhu, Ruby Lin sebagai  Xia Ziwei dan Fan Bingbing sebagai Jinsuo. Nah, setelah lebih dari 15 tahun lamanya semenjak serial Putri Huan Zhu muncul, bro n sest pastinya penasaran banget ni gimana ya penampilan mereka sekarang ini. Masih cantik-cantik kaya dulu? Atau ada perubahan? Daripada penasaran, langsung aja yuk kita liat perbandingan foto-foto pemeran Putri Huan Zhu dulu dan sekarang. Cekidot~

1. Vicky Zhao (Putri Huan Zhu)

putri huan zhu
Vicky Zhao yang masih imut-imut
vicki-zhao-07
Vicky Zhao sekarang yang lebih terlihat cantik dan dewasa
Noviana Ayu

Noviana Ayu

Total posts created: 1159
S.Pd yang kurang Pd, mburuh di @dodolantas , suka mimik teh, seneng liat pemandangan, hobi mbaca brosur~

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *