Harga dan Spesifikasi Infinix X521 Hot S di Indonesia

Infinix Hot S X521 Harga dan Spesifikasi Infinix X521 Hot S di Indonesia

NGONOO.com Inilah harga dan spesifikasi Infinix Hot S X521 di Indonesia; Infinix kembali hadir dengan produk barunya, yakni Infinix Hot S X521. Hape ini mungkin bisa menggoda kamu, karena harganya termasuk terjangkau namun sudah menggunakan bahan metal untuk bodinya.

Berkat penggunaan bahan metal pada bodi, hape ini tentu saja terlihat elegan. Namun bagaimana dengan spesifikasi yang diusung oleh Infinix Hot S X521? Apakah spesifikasinya murahan? Ternyata tidak. Malahan hape ini mengusung spesifikasi yang cukup lumayan.

Nah, kalau kamu lagi nyari hape murah yang udah menggunakan bahan metal pada bodinya, maka Infinix Hot S X521 ini bisa kamu pilih.

Desain Infinix Hot S X521

infinix-hot-s-x521-3

Tampilan hape ini terlihat cukup elegan, dimana hal itu berkat penggunaan material metal pada bodinya. Infinix Hot S X521 hadir dengan bentang layar berukuran 5 inch. Layar tersebut memiliki tingkat resolusi 1080 x 1920 pixels. Sedangkan untuk dimensinya sendiri berukuran 148.8 x 73.2 x 8.1 mm dan beratnya mencapai 140 gram.

Performa Infinix Hot S X521

infinix-hot-s-x521-4

Urusan performa diserahkan pada chipset Mediatek dengan prosesor  Octa Core 1.3 GHz 64 bit. Untuk RAM yang disematkan sebesar 2 GB. Hape ini menawarkan memori penyimpanan berkapasitas 16 GB. Kalau masih kurang lega kamu bisa menambahkan microSD hingga sebesar 128 GB melalui slot SIM card 2.

Kamera Infinix Hot S X521

infinix-hot-s-x521-2

Hape ini dibekali dengan kamera yang udah bagus. Untuk berfoto selfie bisa menggunakan kamera beresolusi 8 MP yang ada di depan. Sementara untuk kamera utamanya sendiri memiliki resolusi 13 MP.

Jaringan Infinix Hot S X521

Infinix Hot S X521 sudah berjalan pada jaringan 4G untuk kenyamanan dan kecepatan saat browsing. Selain itu hape ini juga sudah memiliki fitur dual SIM.

Spesifikasi Infinix Hot S X521

Layar5.2 Inchi IPS LCD Capacitive, 1080 X 1920 pixels,  426 ppi
ChipsetMediatek
CPUOcta Core 1.3 GHz 64 bit
GPUMali T720 MP3
Storage16 GB/ microSD, up to 128 GB (menggunakan slot SIM card 2)
RAM2 GB
Konektivitas4G
OSOS Android v 6.0 Marshmallow
Kamera Belakang13 MP, phase detection autofocus, LED flash
Kamera Depan8 MP
BateraiNon-Removable Li-Ion 3000 mAh
SensorFingerprint, Accelerometer, Proximity, Ambient Light, Gyroscope, Compass
Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *