NGONOO.com – Inilah harga dan spesifikasi Asus Zenfone 4 Max Pro di Indonesia; Penggemar hape buatan Asus saat ini sedang tersenyum bahagia. Soalnya belum lama ini Asus telah menghadirkan produk baru untuk memanjakan konsumennya, yaitu Asus Zenfone 4 Max Pro.
Hape tersebut cocok buat kamu yang tangannya gak bisa jauh dari hape. Kenapa? Itu karena Asus Zenfone 4 Max Pro dibekali dengan kapasitas baterai yang besar, sehingga kamu bisa menggunakan hape tersebut dalam jangka waktu yang lama. Lantas bagaimana dengan spesifikasi yang ada di dalamnya? Untuk mengetahuinya mari kita bahas bersama aja.
Desain Asus Zenfone 4 Max Pro
Hape ini memiliki desain yang terlihat cukup apik. Untuk dimensinya sendiri tergolong besar, karena bodinya berukuran 154 x 76.9 x 8.9 mm. Asus Zenfone 4 Max Pro mengusung bentang layar seluas 5.5 inch beresolusi 720 x 1280 pixels. Hape ini punya bobot seberat 181 gram. Kalau kamu suka bermain game atau streaming video, maka hape ini cocok buat kamu.
Performa Asus Zenfone 4 Max Pro
Melihat di balik bodinya terdapat chipset Qualcomm MSM8937 Snapdragon 430 dengan prosesor Octa-core 1.4 GHz Cortex-A53. Asus memadukan chipset tersebut dengan dua pilihan RAM, 2 GB dan 3 GB. Kapasitas penyimpanan internal yang disediakan juga besar, mencapai 32 GB dengan opsi perluasan melalui microSD hingga 256 GB.
Kamera Asus Zenfone 4 Max Pro
Untuk menyalurkan hobi fotografi kamu, hape ini dipersenjatai dengan kamera depan beresolusi 16 MP. Sedangkan untuk di bagian belakang disematkan dual kamera beresolusi 16 MP. Kamera tersebut tentu udah lebih dari cukup untuk kebutuhan motret sehari-hari.
Jaringan Asus Zenfone 4 Max Pro
Asus memberikan dua slot SIM card untuk hape ini. Sementara jaringan internetnya pun juga sudah 4G LTE.
Spesifikasi Asus Zenfone 4 Max Pro
Layar | IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors, 5.5 inches (~70.4% screen-to-body ratio), 720 x 1280 pixels (~267 ppi pixel density) |
Chipset | Qualcomm MSM8937 Snapdragon 430 |
CPU | Octa-core 1.4 GHz Cortex-A53 |
GPU | Adreno 505 |
Storage | 32 GB/ microSD, up to 256 GB |
RAM | 2 GB dan GB |
Konektivitas | 4G LTE |
OS | Android 7.0 (Nougat) |
KameraBelakang | Dual 16 MP, f/2.0, 26mm, phase detection autofocus, LED flash |
KameraDepan | 16 MP, f/2.0, 18mm, LED |
Baterai | Non-removable Li-Po 5000 mAh |
Sensor | Fingerprint (front-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass |