Salah satu pabrikan asal Tiongkok yang rajin menghadirkan produk anyar, Xiaomi, kali ini dikabarkan sedang mempersiapkan perangkat baru. Perangkat baru yang dimaksud adalah Redmi Note 6 yang punya nomor model M1806E7TG dan Redmi Note 6 Pro yang punya nomor model M1806E7TH. Kabar tersebut mencuat setelah keduanya mendapatkan sertifikasi dari ECC di Rusia.
Sebenarnya bukan kali ini saja keduanya mendapatkan sertifikasi, karena sebelumnya kedua perangkat tersebut juga telah mendapatkan sertifikasi dari FCC dan NCC. Tak banyak informasi yang bisa digali dari munculnya Redmi Note 6 maupun Redmi Note 6 Pro di ECC. Namun keduanya bakal hadir dengan MIUI 9, konektivitas Wi-Fi, dan teknologi audio yang baru.
Untuk Xiaomi Redmi Note 6 sendiri kemungkinan besar akan menjadi generasi penerus dari Redmi Note 5 atau Redmi 5 Plus. Sedangkan untuk Redmi Note 6 Pro diyakini akan menjadi varian alternatif yang lebih bagus, mirip seperti Redmi Note 5 Pro yang punya dukungan teknologi AI dan kamera ganda di belakang.
Lantas, kira-kira kapan Xiaomi akan meluncurkan Redmi Note 6 maupun Redmi Note 6 Pro? Banyak yang memperkirakan bahwa keduanya akan meluncur dalam waktu dekat ini, mungkin sekira awal bulan September besok.
Apakah benar Xiaomi akan meluncurkan Redmi Note 6 dan Redmi Note 6 Pro pada awal September besok? Untuk lebih jelasnya mari kita tunggu saja perkembangan berita selanjutnya.
via GSMArena