Sambut Pilkada, Twitter Indonesia Rilis Emoji Khusus #Pilkada2015

NGONOO.com – Sebentar lagi pemilihan kepala daerah atau sering disebut dengan pilkada, serentak akan digelar pada 9 Desember 2015 mendatang di 269 daerah di seluruh Indonesia. Nah untuk menyambut pesta demokrasi tersebut, Twitter Indonesia pun menghadirkan emoji khusus edisi #Pilkada2015 ni gaes.

Nantinya Setiap tweet yang menggunakan tanda pagar #Pilkada2015 akan otomatis akan muncul emoji jari kelingking dengan tanda tinta seperti orang yang abis nyoblos gitu deh.

twitter pilkada
via TwitterID

“Kami menyadari, bahwa percakapan mengenai #Pilkada2015 akan memuncak bulan ini. Kami berharap tagar dan emoji yang kami rilis hari ini mampu membawa kekuatan nasionalisme dan persatuan antara bangsa Indonesia,” kata Teguh Wicaksono, Partnerships Manager, Twitter Indonesia.

Perilisan tagar dan emoji resmi ini merupakan tahap awal dari dukungan Twitter Indonesia terhadap kegiatan Pilkada Serentak. Dengan harapan bisa memantik respon positif bangsa terhadap pesta demokrasi, sehingga ikut bertindak dan berperan aktif menyukseskannya. Apalagi Twitter merupakan media sosial yang dianggap sebagai salah satu sarana yang efektif untuk menyambut hajatan politik semacam itu.

“Twitter selalu menjadi salah satu platform komunikasi utama bagi masyarakat untuk berinteraksi secara langsung dalam percakapan publik mengenai beragam isu dan peristiwa penting yang sedang terjadi saat itu,” tambah Teguh.

via CNN

gambar Twitter via Bloomua / Shutterstock.com

Noviana Ayu

Noviana Ayu

Total posts created: 1159
S.Pd yang kurang Pd, mburuh di @dodolantas , suka mimik teh, seneng liat pemandangan, hobi mbaca brosur~

1 thought on “Sambut Pilkada, Twitter Indonesia Rilis Emoji Khusus #Pilkada2015”

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *