Ini Dia Iklan Paling Viral Sepanjang Masa

NGONOO.com – Biasanya kalo lagi asik internetan, kita seringkali keganggu sama iklan-iklan yang muncul y gaes. Eits tapi jangan salah, ga semua iklan itu mengganggu kok, bahkan ada iklan yang justru malah disukai banyak orang karena mengandung suatu pesan yang berarti. Seperti sebuah iklan yang dibuat oleh Android berikut ini.

Awal tahun 2015 lalu Android membuat sebuah iklan bertajuk “Friends Furever”. Dalam iklan tersebut ditampilkan beberapa kisah persahabatan antar hewan yang berbeda jenis. Tapi tanpa disangka, iklan tersebut malah jadi viral di internet. Tak hanya populer, iklan itu bahkan jadi iklan paling banyak dibagikan sepanjang masa.

android-friends-furever
Iklan Android Friends Furever

Sejak pertama dirilis pada Febuari lalu, video iklan “Friends Furever” telah dibagi sebanyak 6,4 juta kali. Data itu diperoleh dari perusahaan iklan teknologi Unruly. Secara garis besar, menurut Unruly, “Friends Furever” mampu menyentuh emosi mayoritas masyarakat dengan pendekatan yang sederhana.

Iklan yang diiringi lagu dari Roger Miller berjudul “Oo-De-Lally” itu menyampaikan pesan “Be Together. Not the same” atau kurang lebih “Bersama, bukan seragam”. Pesan tersebut menyiratkan keanekaragaman ekosistem mobile Android yang diisi perangkat keras dan lunak dari berbagai macam vendor, beda halnya dengan platform lain yang dikendalikan oleh satu pihak secara end-to-end.

Memang iklan ini tampak begitu sederhana namun mendalam dengan tampilnya persahabatan hewan yang berbeda spesies dengan berbagai tingkah lucunya seperti orang utan dan anjing, kucing dan anak ayam, sampai persahabatan anjing dan lumba-lumba. Walau begitu mereka digambarkan hidup rukun dan saling menyayangi.

Penasaran seperti apa iklannya? Langsung deh intip iklan “Friends Furever” berikut ini.

via digitaltrends

gambar robot android via Asif Islam / Shutterstock.com

Noviana Ayu

Noviana Ayu

Total posts created: 1159
S.Pd yang kurang Pd, mburuh di @dodolantas , suka mimik teh, seneng liat pemandangan, hobi mbaca brosur~

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *