LG X5 (2018) Meluncur Diam-Diam dengan Baterai Berkapasitas Jumbo

Salah satu pabrikan asal Korea Selatan, LG, diam-diam telah meluncurkan smartphone barunya belum lama ini. Smartphone yang diluncurkan tersebut adalah LG X5 (2018). Smartphone ini bukanlah smartphone papan atas, melainkan sebuah smartphone kelas menengah-bawah. Lantas, hal apa yang menarik dari LG X5 (2018)?

Salah satu hal menarik yang dimiliki oleh smartphone ini adalah kapasitas baterainya yang besar. Yap, smartpone ini menggendong baterai berkapasitas hingga 4.500 mAh. Kapasitas sebesar itu tentu membuat LG X5 (2018) bisa bertahan lama saat digunakan, sehingga penggunanya tidak perlu repot mengisi daya setiap saat.

Lalu bagaimana dengan spesifikasi yang ditawarkan? LG X5 (2018) mengusung chipset Mediatek MT6750 octa-core 1.5 GHz. Chipset tersebut bersanding dengan RAM 2 GB. Sementara untuk kebutuhan penyimpanan disediakan memori internal berkapasitas 32 GB. Smartphone ini menawarkan bentang layar seluas 5.5 inch dengan layar berjenis LCD. Untuk tingkat resolusi layarnya sendiri masih HD. Smartphone dengan bobot seberat 171 gram ini punya dimensi bodi berukuran 154.7 x 78.1 x 8.9 mm.

Pada sektor fotografi, LG X5 (2018) mengusung kamera utama beresolusi 13 MP lengkap dengan dukungan LED flash dan kemampuan merekam video berkualitas HD. Tak ketinggalan, di bawah kamera tersebut juga terdapat sensor untuk sidik jari. Sementara itu, untuk berfoto selfie terdapat kamera depan beresolusi 5 MP plus dukungan LED flash agar hasil foto selfie terlihat lebih bagus.

Smartphone ini tentu saja akan dipasarkan di Korea Selatan terlebih dahulu. Soal harga, LG X5 (2018) dibanderol seharga $330 atau setara dengan 4.6 jutaan rupiah.

via GSMArena

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *