Wah Ternyata Nexus 6 Mengalami Permasalahan Pada Penerimaan Sinyal

Smartphone Nexus 6
Smartphone Nexus 6

NGONOO.com – Ada kabar kurang mengenakkan yang menimpa Nexus 6 nih gais. Smartphone yang diproduksi oleh Motorola tersebut sepertinya memang mengusung beberapa permasalahan.

Setelah sebelumnya ada laporan yang mengatakan jika baterai Nexus 6 meledak secara tiba-tiba, kali ini smartphone tersebut dilaporkan mengalami permasalahan pada penerimaan sinyal seluler.

Beberapa pengguna Nexus 6 mengeluhkan jika smartphone tersebut tiba-tiba saja mengalami putus koneksi dan harus di-restart terlebih dahulu agar bisa terhubung kembali dengan sinyal seluler.

Nexus 6
Nexus 6

Pada awalnya, permasalahan terkait penerimaan sinyal seluler hanya melanda pengguna Nexus 6 yang berada di Amerika saja, namun ternyata para pengguna Nexus 6 di wilayah negara lain juga merasakan hal yang sama, dan mungkin hal serupa juga terjadi sama kalian gais? Semoga saja tidak ya.

Nah, kira-kira permasalahan tersebut disebabkan karena apa ya? Berdasarkan informasi yang ada untuk saat ini, kemungkinan besar penyebabnya berasal dari software bawaan yang diberikan oleh Google.

Tetapi hal tersebut belum tentu 100% benar loh gais, mengingat Google sendiri sampai saat ini belum memberikan pernyataan resmi terkait permasalahan yang ada pada Nexus 6.

Smartphone ini bisa dibilang kurang sukses di pasaran, hal itu lantaran pemasaran dari Nexus 6 yang terbatas. Penyebab lainnya adalah baterainya yang boros, sehingga membuat banyak orang tidak tertarik untuk memilikinya.

Semoga saja Google atau pihak lain yang terkait segera tanggap dan segera menyelesaikan permasalahan tersebut.

Gambar: Smartphone Nexus 6 via Shutterstock

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *