Apa Jadinya Kalau Permen Karet yang Kita Makan Nggak Sengaja Ketelen?

NGONOO.com – Gonjang ganjing tentang permen karet itu bahaya kalau ditelan masih tertanam di benakku hingga saat ini. Wajar sih, soalnya kan nggak tau. Nah, sekarang akhirnya aku tahu dan aku akan kasih tau kalian semua yang doyan ngunyah permen karet. Bahaya nggak sih kalau permen karet itu nggak sengaja ketelen? Yuk kita lanjutkan.

Ternyata Permen karet bahaya kalau ditelen atau ketelen itu hanya mitos. Tubuh kita sebenarnya bisa mencerna beberapa bahan yang terdapat pada permen karet. “Sisanya akan dikeluarkan melalui sistem pencernaan,” kata Gerry Mullin, seorang profesor kedokteran di Johns Hopkins Hospital.

“Apa yang tak dapat dicerna oleh tubuh kita yaitu bahan dasar permen karet,” ujar Nancy McGreal, ahli gastroenterologi di Duke Medicine. Bahan tersebut tak bisa larut, sehingga tubuh kita tidak bisa mencernanya.

shutterstock_241635490

Tidak seperti permen karet yang menempel di trotoar atau sepatu, kita tak perlu khawatir memikirkan permen karet yang menempel di dalam perut atau saluran usus. Memang butuh waktu sedikit lebih lama bagi permen karet untuk melewati sistem percernaan bersama sisa-sisa makanan lainnya, namun permen karet pasti akan diekskresikan dengan lancar. McGreal mengatakan, sepanjang karirnya, ia belum pernah melihat benda-benda lengket nongkrong di usus seseorang.

Ada kondisi dimana permen karet yang tertelan dapat menyebabkan masalah. Hal itu terjadi ketika sahabat mengidap penyakit Crohn atau divertikulitis yang menyebabkan penyempitan pada usus. Dalam kasus ini, bahkan makanan yang dapat dicerna pun bisa sangat beresiko ketika mereka melewati area yang sangat sempit. Dalam kasus langka, permen karet dapat menyumbat usus dan menyebabkan kram perut, sembelit dan masalah perut lainnya.

Menurut Mullin, mengunyah permen karet bermanfaat bagi kesehatan. Karena mengunyah mengaktifkan kelenjar air liur sehingga dapat membantu menetralkan asam. Penelitian juga menunjukkan bahwa kebiasaan mengunyah permen karet dapat membantu kita lebih konsentrasi. Mengunyah permen karet bebas gula selama 10 menit sehari juga dapat menghilangkan sekitar 100 juta bakteri dari mulut kita. Wow, ini keren! Kalau begitu lanjut yuk ngunyah permen karetnya 😀 😀

(Sumber: Womenshealthmag.com)

Gambar: Cewek Ngunyah Permen Karet via Shutterstock

Onky

Onky

Total posts created: 1500

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *