Liga Spanyol: Real Madrid Vs Sevilla, Bermian Tanpa Ronaldo

santiago Bernabeu
santiago Bernabeu

NGONOO.com – Real Madrid akan menjalani laga ke 21 dengan melawan Sevilla. Laga ini sebenarnya laga tunda bulan Desember lalu, pada saat itu Real Madrid tidak bisa bermain karena mengikuti Piala Dunia Antarklub. Bermain kontra Sevilla di Bernabeu akan menjadi kesempatan El Real untuk memperlebar jarak dengan sang rival abadi, Barcelona.

Jika anak asuh Ancelotti mampu meraih kemenangan atas Sevilla, maka dipastikan jarak dengan Barca akan melebar menjadi empat angka. Kondisi tim saat ini tengah dalam keadaan baik pasalnya, akhir pekan kemarin El Real mampu meraih kemenangan atas Real Sociedad dengan skor cukup meyakinkan 4-1. Kemenangan itu diraih saat sang mega bintang Cristiano Ronaldo tidak bermain karena terkena larangan bermain.

Ronaldo-Real Madrid
Ronaldo dikartu merah saat lawan Cordoba

Beberapa pemain inti juga harus menepi hingga beberapa pekan karena cedera. Luka Modric cedera paha dan Pepe masalah di tulang rusuk, kedua pemain ini masih harus menjalani proses pemulihan cedera masing-masing. Sementara pemain lainnya, Fabio Coentrao yang masih diragukan tampil.

Dari tim tamu tidak kalah baiknya dengan Real Madrid. Tim besutan Unai Emery baru saja meraih kemenangan tipis 3-2 atas Espanyol. Kemenangan tersebut membuat timnya naik keposisi 4 klasemen sementara dengan raihan 42 poin. Catatan mengesankan lainya dari Sevilla adalah dari delapan laga terakhir, Sevilla hanya meraih satu kali kekalahan dari Valencia.

Dari enam pertemuan terakhir kedua tim, Real Madrid masih unggul dengan empat kemenangan. Sementara Sevilla berlum pernah menang di Santiago Bernabeu dalam empat pertandingan terakhir nya. Kemenangan terbesar El Real lawan Sevilla adalah 7-3 tahun 2013 lalu.

Real Madrid masih perkasa walau ditinggalkan Ronaldo. Benzema dan Bale masih bisa mengancam gawang Sevilla. Dalam dua laga terakhir Real Madrid selalu kecolongan dimenit awal. Koleksi 12 gol milik Bacca patut diwaspadai oleh lini pertahanan Madrid. Sevilla tidak pernah menang di Bernabeu sejak tahun 2008.

Prediksi skor Real Madrid vs Sevilla: 3-1 kemenangan bagi tuan rumah.

Pertandingan ini akan berlangsung dini hari nanti pukul 02:45 WIB yang akan disiarkan langsung oleh RCTI. Untuk link streaming klik disini.

 

 

Gambar: Stadion Santiago Bernabeu via Shutterstock

 

Hendra Nugraha

Hendra Nugraha

Total posts created: 1233
Bisa Minum Obat tanpa air | nganuuuuu | meski urakan tapi beriman gitu katanya | suka bola ;)