Samsung Resmi Rilis Android 6.0 Marshmallow Untuk Galaxy Note 4

NGONOO.com – Kabar terbaru untuk pengguna Samsung Galaxy Note 4, dimana sekarang kamu sebagai penggunanya udah bisa menikmati tampilan baru Android Marshmallow. Gak seperti biasanya, kali ini Samsung merilis secara global Android Marshmallow untuk seluruh perangkat Galaxy Note 4.

Seperti kita ketahui kalau hape ini udah rilis 2 tahun silam gaes, peminatnyapun cukup membludak, maklumlah dengan harga yang relatif murah kita bisa menikmati banyak fitur yang terdapat pada Samsung Galaxy Note 4 ini.

Update Android Marshmallow Galaxy Note 4Kalau menilik spesifikasinya, Galaxy Note 4 punya spek yang cukup mumpuni gaes, seperti prosesor Snapdragon 805 quad-core 2,7GHz, kapasitas RAM yang juga gak mengecawakan yakni 3 GB dan kapasitas memori internal yang lumayan gede yakni 32 GB, bisa ditambah menggunakan slot microSD juga lho gaes.

Galaxy Note 4 juga sudah dibekali dengan kamera berpixel besar, 16 MP aperture f/2.2 sebagai kamera utama dan kamera depan 3,7 MP aperture f/1.9 yang cukup baik untuk menghasilkan gambar selfie. Baterainya sendiri cukup besar gaes, yakni berkapasitas 3220 mAh yang bisa menopang segala aktifitasmu menggunakan Galaxy Note 4, dan semuanya sudah ditopang dengan OS Android terbaru 6.0 Marshmallow.

via galaxyclub

Onky

Onky

Total posts created: 1500

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *