Saat ini siapa yang tidak punya Facebook? Facebook merupakan jejaring sosial media terbesar saat ini, bahkan untuk trend media sosial di tahun 2013, Facebook masih tetap merajai layanan sosial media, mengalahkan Twitter, LinkedIn, Google+ dan Pinterest.
Bahkan di era sekarang ini, status-status di Facebook menjadi dasar seseorang untuk menerima gebetan atau perusahaan menerimanya sebagai karyawan.
Nah kalau dulu Kamu masih berfikiran Facebook hanyalah mainan yang ga ada hubungannya sama dunia nyata atau di Facebook dulu hanya sebagai tempat pelampiasan kekesalan dan umpatan-umpatan tak jelas, mungkin sekarang saatnya harus dibersihkan.
Ada dua cara untuk menghapus barang bukti kamu di Facebook:
- Delete akun Facebook. Yang berarti Kamu ga punya akun Facebook lagi.
- Hapus dengan tool Facewash.Untuk menghapus dengan Facewash ikuti langkah berikut:
a. Masuk websitenya Facewa.sh
b. Pilih ‘Get Started’
c. Klik ‘Go to App’
d. Klik ‘Allow’
e. Pilih ‘keywoard‘ status yang ingin Kamu cari. Misal ‘suuu’, kemudian klik ‘Start’.
f. Nanti Facewash akan mencari status, tag, foto dan link yang memiliki hubungan dengan keywoard atau kata kunci yang Kamu masukan tadi.
g. Jika sudah ketemu, Kamu bisa memilih mana status yang ingin Kamu hapus dengan mengklik url yang akan mengarahkan ke laman Facebook Kamu.
Layanan Facewash ini memang masih beta, jadi masih perlu perbaikan dan penambahan fitur. Tapi jika hanya untuk menghapus barang bukti Kamu di Facebook, tool ini sangat berguna.
Selamat mencoba
perlu di coba nih 🙂
🙂