Inilah Pembuat Pesawat Kertas Terhebat di Dunia

pesawat kertas

Halo sobat NGONOO yang budiman, ada yang masa kecilnya tidak dilalui dengan mainan pesawat dari kertas? biasanya sih klo saya dulu bikin pesawat kertas kemudian berlomba sama teman-teman. Pemenangnya, tentu saja yang pesawatnya bisa terbang paling jauh atau paling lama turun ke tanah. Nah pesawat kertas itu memiliki bentuk yang bermacam-macam, ada yang sederhana, ada yang Andalas rumit. Namun inti dari permainan pesawat kertas adalah siapa yang terbang paling lama/jauh, dialah yang bakal ditasbihkan sebagai pembuat pesawat kertas paling hebat.

Karena penasara, saya mencoba melakukan riset dan mencari tahu, siapa sebenarnya pembuat pesawat kertas paling hebat di dunia, tentu saja dengan kriteria yang telah saya sebut diatas, yaitu terbang paling jauh dan mendarat ke tanah paling lama.

Setelah menjelajah kesana-kemari, akhirnya saya menemukan seseorang yang mungkin bernama David Atternbah (dilihat dari akun YouTube-nya) yang saya anggap sebagai pembuat pesawat kertas terhebat di dunia. Apa sebabnya? pesawat yang dia buat bisa melintasi tribun stadion dari atas hingga menuju ke lapangan pertandingan, dan hebatnya lagi, pesawat tersebut jatuh tepat mengenai kepala dari salah seorang pemain bola tersebut. Penasaran? langsung cek videonya dibawah ini.

Nah setuju kan orang itu menjadi pembuat pesawat kertas terhebat di dunia? hampir separuh penonton di stadion tersebut bersorak-sorai ketika pesawat tersebut mengenai wajah dari si pemain yang sedang serius bertanding. Untung saja yang kena pesawat itu bukan Neymar, bisa-bisa dia diving tersungkur ke tanah.

Afit Husni

Afit Husni

Total posts created: 139
Blogger profesional, baik hati, tidak sombong lagi pula tampan. Pengelola beberapa blog teknologi, sering ditanyai soal pengembangan aplikasi dan baru seneng-senengnya ngeliat perkembangan dari Microsoft

1 thought on “Inilah Pembuat Pesawat Kertas Terhebat di Dunia”

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *