Xiaomi yang di baca mi-yu-ai merupakan salah satu produsen perangkat selular dari Cina yang meningkat naik dari hari ke hari ya bero. Mereka ini siap bersaing lho dengan beberapa merek terkemuka seperti Sony, HTC dan sebagainya dalam angka penjualan, dan terakhir mereka terlihat sedang mengumpulkan dana dengan nilai perusahaan yang melebihi $ 40 miliar.
Menurut laporan, mereka sedang mengumpulkan dana sekitar $ 1,5 miliar dari berbagai investor pada nilai perusahaan yang ditetapkan melebihi $ 40 miliar, Pihak Xiaomi masih belum mengeluarkan komentar resmi terkait hal ini, tetapi jika itu benar, maka hal ini akan menempatkan Xiaomi sebagai salah satu perusahaan teknologi pribadi dengan nilai yang tinggi dibandingkan berbagai perusahaan lain. Nilai $ 40 miliar yang ditempatkan juga agak tinggi kalau dibandingkan dengan beberapa perusahaan lain seperti Sony dan juga Lenovo.
Padahal kita tahu Xiaomi saat ini masih berumur kurang lima tahun, tetapi dalam periode yang singkat tersebut dia telah menduduki lima peringkat teratas dalam produksi telepon, karena kelarisan di India Sangar Dalam Waktu 4,2 Detik 40.000 Xiaomi Redmi 1S Ludes Terjual dan saat ini masih terus memfokuskan pemasaran sekitar Asia saja buat masa ini. Xiaomi telah mulai memasarkan perangkat mereka secara global sejak awal tahun ini, termasuk memasuki pasar Indonesia.
Xiaomi menjual berbagai perangkat pada harga rendah, karena mereka tidak menghabiskan biaya ini itu untuk iklan, disamping turut memfokuskan penjualan langsung kepada pelanggan melalui situs e-commerce milik mereka sendiri.
Dana investasi yang dikumpulkan ini terlihat memfokuskan pada penggunaan untuk terus memperluas penawaran mereka ke negara-negara baru sekitar Asia, maupun diluar Asia.
Dengan pasar Cina yang menarik minat banyak investor dan penggemar teknologi akhir-akhir ini, mungkin kita akan dapat mendengar lebih berita selanjutnya terkait perkembangan perusahaan Xiaomi ini tidak lama lagi.
image via : ebuyer