Di Indonesia band indie sering di pandang sebelah mata oleh sebagian orang. Namun justru kebanyakan dari band2 indie tersebut malah meraih kesuksesannya sampai ke luar negeri. Salah satunya adalah band asal Bandung, Mocca. Band yang digawangi oleh Arina, Riko, Toma dan Indra ini terbentuk sejak tahun 1997.
Mocca sendiri telah banyak dikenal di luar negeri, antara lain di Jepang dan Korea. Beberapa kali Mocca sempat mengadakan konser di negara2 tersebut. Bahkan lagu mereka ada yang digunakan sebagai soundtrack iklan dan soundtrack serial tv di Korea Selatan. Keren kan~
image via mymocca.com
Tahun 2011 yang lalu band ini sempat vacum untuk sementara waktu karena sang vokalis Arina, harus menikah dan ngikut suaminya ke Amerika. Tapi kayanya panggilan hati mba Arina sebagai vokalis terus menggebu2, terbukti setahun kemudian Mocca kembali menghibur Swinging Friends (sebutan untuk fans mocca) dengan mengadakan show di berbagai kota.
Sejak kemunculannya pada tahun 1997 mocca telah meluncurkan beberapa album antara lain My Diary (2002), Friends (2004), Colours (2007) daaan setelah 8 tahun lamanya, akhirnya hari ini tgl 9 Januari 15 ini Mocca kembali meluncurkan album terbarunya berjudul Home. Peluncuran album ini dibarengi dengan konser tunggal mereka di Bandung. Dalam album ini akan berisi 12 lagu, dengan single terbarunya berjudul Changing Fate.
Album Home dibuat untuk menceritakan perjalanan panjang mereka untuk pulang ke “rumah” yang penuh kehangatan. Hadirnya album ini diharapkan bisa mengobati kerinduan para fans Mocca akan lagu2 baru mereka yang telah lama dinanti2.
Flute via Shutterstock
akk jadi kangen nonton konsernya mocca..ini album home bisa dibeli dimana ya mbak?
albumnya bisa dibeli di mymocca.com/shop
kalo masih ada keterangan sold out, katanya cek lagi besok senin 🙂
Akupun ratau bosen nonton konser e Mocca mas, padahal wingi wes nonton pindo. tapi iseh wae pengen ntn, hihi.
iyaa, bener kayane wes bisa order lagi d webnya mocca 🙂
Wah berarti nek Mocca konser meneh iso nonton bareng ki #ehh