NGONOO.com – Perhelatan akbar penghargaan film bergengsi, Academy Awards ke 87 telah digelar hari ini atau pada 22 Februari 2015 waktu setempat, di the Dolby Theatre, Hollywood dan Highland Center, Hollywood. Piala-piala Oscar pun akan segera dibagikan kepada para pemenang masing-masing nominasi.
Piala oscar memang adalah satu benda yang menjadi pusat perhatian di acara ini, karena selain menjadi kebanggan bagi para pemenang benda ini juga menjadi simbol utama acara yang pertama kali diadakan pada tahun 1928. Namun ada satu benda penting lagi di acara ini yang terkadang luput dari perhatian banyak orang. Benda apa ya kira-kira?
image via tempo.co
Yak, benda yang dimaksud adalah amplop emas yang berisi nama-nama pemenang Oscar. Tak hanya sekedar amplop biasa yang berisi nama para pemenang piala Oscar, namun amplop berwarna emas yang dibawa para pembaca nominasi ini memiliki beberapa fakta menarik. Apa aja fakta menarik dari amplop ini? Yuk kita cari tau satu persatu.
1. Umur amplop ini lebih muda dari Oscar
Jika Oscar pertama kali diadakan pada tahun 1928, maka penggunaan amplop untuk Oscar bermula pada 1939, ketika panitia Oscar telah terlebih dahulu mengumumkan pemenang kepada media. The Los Angeles Times membocorkan nama pemenang sebelum acara resmi dimulai. Jadi, setahun kemudian dibuatlah amplop ini untuk mencegah kebocoran nama pemenang oleh media.
2. Amplop emas Oscar merupakan desain baru
image via tempo.co
Ternyata amplop yang berwarna keemasan ini baru didesain lima tahun lalu oleh Marc Friedland. Amplop lama oscar bentuknya lebih sederhana. Ide amplop baru berwarna emas ini adalah agar serasi dengan kilauan emas patung Oscar. Karena bentuk barunya yang terlihat eksklusif, kini tak hanya kata-kata ‘the oscar goes to…’ yang paling ditunggu-tunggu tapi juga kata-kata ‘the envelope please…’
3. Ada dua set amplop cadangan
Seharusnya hanya ada 24 amplop yang muncul selama Oscar. Tapi, panitia menyiapkan 72 amplop sebagai cadangan jika set pertama tak dapat disampaikan tepat waktu. Adapun, pengerjaan dan distribusi amplop dilakukan dengan sangat rahasia untuk mencegah kebocoran nama pemenang.
4. Waktu pengerjaan amplop adalah tiga minggu
image via tempo.co
Amplop ini dikerjalan oleh Marc Friedland dan timnya. Mereka membutuhkan waktu 3 minggu, atau total 110 jam kerja untuk menyelesaikan seluruh amplop. Amplop-amplop ini pun dikerjakan secara manual. “Setidaknya ada 10 tahap yang harus dilalui,” kata Friedland.
Bahan-bahan yang dibutuhkan pun tak sembarangan. Kertas diimpor langsung dari percetakan di Jerman. Ada pula material satin yang digunakan untuk mendekor renda amplop sehingga tampak elegan. Lem yang digunakan untuk menutup amplop berupa lilin yang telah melalui proses pematangan agar pembaca nominasi yakin bahwa stempel amplop sangat kuat. Selain itu, pembuatan amplop ini menggabungkan teknologi kuno dengan teknologi modern, menjadikan amplop Oscar terlihat klasik tapi berkelas dan mengikuti perkembangan zaman.
5. Ada pengamanan khusus untuk amplop
Demi menjaga kerahasiaannya, amplop ini pun memerlukan keamanan khusus. Kantor akuntan publik ternama, Price Waterhouse and Coopers, adalah firma yang bertanggung jawab atas distribusi amplop. Tahun ini, PwC menggangdeng Brian Cullinan dan Martha Ruiz untuk memastikan amplop berada di tangan yang benar.
Cullinan dan Ruiz masing-masing membawa satu koper dengan kode pengamanan tertentu, dan diiringi polisi. Mereka akan menggunakan jalur berbeda. Amplop set ketiga sudah ditempatkan di satu lokasi rahasia untuk antisipasi. Mereka berdua adalah orang yang paling bertanggung jawab atas seluruh nama pemenang Oscar.
6. Hanya akan ada 24 amplop yang selamat
Walaupun ada 72 amplop, hanya 24 yang bisa dibawa hingga ke atas panggung. Pemenang Oscar akan membawa piala Oscar dan amplop emas tersebut. Sisanya langsung dimusnahkan. Hal ini untuk menghindari adanya lelang amplop di eBay atau situs lelang lainnya. Juga, “Untuk menjaga keistimewaan dan ekslusivitas desain amplop,” kata Friedland. Dia tak mempermasalahkan amplop yang masing-masing membutuhkan biaya US$ 200 untuk membuatnya dibakar begitu saja. “Saya harap amplop itu bisa jadi kenangan tersendiri bagi masing-masing pemenang.”
oscar via Helga Esteb / Shutterstock.com