Dungeon And No Dragon, Tagline yang Mengungkapkan Sekelumit Harapan Akan Kembalinya Game Medieval Yang Original Lewat Kingdom Come: Deliverance

Dungeon And No Dragon, Tagline yang Mengungkapkan Sekelumit Harapan Akan Kembalinya Game Medieval Yang Original Lewat Kingdom Come: Deliverance

NGONOO.com – Event E3 sudah selesai, namun masih banyak daftar games-layak-dibeli-dan-layak-ditunggu-rilisnya yang belum kami kabarkan ke sobat ngonoo.Diantara dominasi games konsol, pihak developer sepertinya tidak melupakan pasar pc gamers yang sebenarnya tidak kalah besar dibanding market untuk pengguna konsol. Dan salah satu ( mungkin satu-satunya ) game PC yang sangat dinanti kehadirannya setelah kemarin dipamerkan melalui E3 adalah Kingdom Come: Deliverance! Game-game konsol memang keren, tapi jangan lupa kalau pc game bisa berbuat lebih. Penasaran sama game ini?


Tepuk tangan dulu untuk perjalanan panjang Daniel Vavra dalam mewujudkan game ini, dimulai dari tahun 2009 saat dia meninggalkan 2K czech dan membentuk tim kecil bernama Warhorse untuk mewujudkan proyek Kingdom Come: Deliverance ini. Setelah jatuh bangun mencari investor namun hasilnya tidak sesuai yang mereka harapkan, akhirnya pilihan mereka jatuh ke kickstarter.com, menarget £300,000 dengan maksud untuk menunjukan kepada investor kalau game ini diminati banyak orang, ternyata malah melampaui target dengan mengumpulkan lebih dari £1,106,371. Dan hasilnya seperti yang sobat ngonoo lihat di trailer, game open world rpg first person paling keren saat ini. ( dari visual dan apa yang di deskripsikan sih. LOL )

maxresdefault
Dungeon and no dragon, tagline cerdas yang menunjukan bahwa sudah terlalu banyak game bertema fantasi namun yang bertema medieval cuma sedikit. ( saya tidak akan menyebutkan apa saja gamenya, biar sobat ngonoo menebak-nebak. 😛 ) sejujurnya saya sendiri juga kangen game seperti stronghold crusader namun dalam versi open world bukannya strategi. Jadi kedatangan Kingdom Come: Deliverance seperti mengobati dahaga akan game-game berkualitas baik dari gameplay-grafis-story.
Meskipun game ini gameplaynya first person dan banyak orang kuatir akan gerakan apalagi pas bertarung, namun trauma akan susahnya bertarung dengan angle first person sewaktu memainkan King’s Field 1 di PSX sepertinya gak akan di alami di game ini berkat cry engine yang mereka gunakan untuk membuat Kingdom Come: Deliverance.

So, game ini gak Cuma penulis namun banyak orang yang memuji sebagai salah satu game PC ter-wah. PC gamers doang? Tenang gaes, game yang rencananya rilis tahun depan ini selain tersedia untuk PC, juga untuk Xbox One dan PS 4 kok.

Aditya

Aditya

Total posts created: 288
hardcore gamer, player dota 2 garis keras. udah gitu aja dulu, sisanya menyusul.bhay

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *