Versi Beta Dari Game Call Of Duty 3 Siap Dirilis, Salah Satu Cara Activision Untuk Menghilangkan Tabiat Pembeli Game Bajakan?

1433941640.5729 Versi Beta Dari Game Call Of Duty 3 Siap Dirilis, Salah Satu Cara Activision Untuk Menghilangkan Tabiat Pembeli Game Bajakan?

NGONOO.com – Buat beberapa gamers, game FPS selalu menjadi game utama yang dimainkan karena menyuguhkan aksi yang selalu menggunakan skill lebih dibanding memainkan casual game atau brick game misalnya #loh. Dan salah satu game FPS yang selalu dinanti-nanti kehadirannya setiap rilis seri terbarunya adalah Call Of Duty.

Setelah Sledgehammer game merilis seri Call Of Duty: Advanced Warfare pada tahun lalu, kini giliran Treyarch yang merilis seri terbarunya yaitu Call Of Duty: Black Ops III. Seri game ini memang sedikit menarik karena semenjak rilis pertama kali pada tahun 2003, ada 3 developer yang berperan serta untuk pembuatan game ini di tiap serinya, selain Infinity Yard untuk serti Warfare dan Treyarch untuk seri Black Ops, ada Sledgehammer yang dapat jatah pembuatan Advanced Warfare.

https://www.youtube.com/watch?v=58Pspqx0XGs

Lewat trailer yang sudah dipublish sejak April kemarin, terlihat kalau Treyarch kembali menghadirkan game FPS untuk platform PC Windows, PS 3, PS 4, Xbox One, Xbox 360 dengan tema perang futuristik. Namun yang bikin seru di game ini fitur terbaru yaitu campaign mode yang bisa dimainkan secara co-op dengan 3 teman.

Rencananya game yang akan launching pada tanggal 6 November 2015 akan merilis versi beta untuk menjajal game ini, dan yang berhak mencoba versi beta dari CoD: Black Ops III Cuma untuk gamers yang sudah melakukan pre order. Dan khusus untuk pengguna PS 4, versi beta dari game ini akan dimulai per 19 Agustus 2015. Sayangnya, pihak Activision selaku publishernya mengatakan kalau tidak akan ada versi beta untuk PS 3 dan Xbox 360. Ya mungkin mereka sudah sadar kalau konsol tersebut selain tua, isi game nya kebanyakan bajakan semua #eh.

Gimana gaes? Tertarik?

Aditya

Aditya

Total posts created: 288
hardcore gamer, player dota 2 garis keras. udah gitu aja dulu, sisanya menyusul.bhay

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *