GeekBench Ungkap Lenovo Vibe X3 Gunakan Chipset Snapdragon 808

shutterstock 312342794 GeekBench Ungkap Lenovo Vibe X3 Gunakan Chipset Snapdragon 808

NGONOO.com – Kemungkinan besar kehadiran Lenovo Vibe X3 tidak akan lama lagi, itu karena pada awal bulan September ini Lenovo X3 telah mendapatkan sertifikasi dari TENAA. Nah, berhubung smartphone ini belum resmi diluncurkan, maka di luar sana banyak rumor-rumor yang bersliweran terkait smartphone baru dari Lenovo tersebut.

Selama ini banyak rumor yang mengatakan jika Lenovo Vibe X3 bakal dibekali dengan chipset Snapdragon 810. Namun, berdasarkan TENAA smartphone tersebut akan hadir dengan chipset Snapdragon 808. Lalu mana yang benar?

Untuk mengetahuinya kita bisa melihat spesifikasi Lenovo Vibe X3 dari tes GeekBench. Yups, smartphone ini ternyata telah mampir di GeekBench, dan GeekBench-pun mengungkap jika Lenovo Vibe X3 juga akan mengandalkan chipset Snapdragon 808 sebagai sumber performanya. Chipset ini terdiri dari prosesor hexa-core berkecepatan 1.44 GHz dan pengolah grafis Adreno 418.

Tidak hanya itu saja, GeekBench juga mengungkap hasil tes dari smartphone tersebut, dimana Lenovo Vibe X3 mampu mencetak skor single-core 863 dan skor multi-core 3167.

Lenovo Vibe X3 Benchmark
Lenovo Vibe X3 Benchmark

Berdasarkan hal tersebut, maka bisa dibilang jika Lenovo Vibe X3 merupakan smartphone kelas menengah, dan mungkin akan dijual dengan harga yang tidak terlalu tinggi.

Gambar : Lenovo via Shutterstock

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *