NGONOO.com – Setelah mengetahui video untuk mengetahui apakah iPhone 6s Plus mudah bengkok seperti iPhone 6 Plus apa tidak, kali ini kami akan memberikan video drop test dari duo iPhone terbaru.
Seperti yang sudah diketahui, beberapa smartphone baru dirasa “wajib” hukumnya untuk menjalani drop test, dan kali ini giliran iPhone 6s dan iPhone 6s Plus yang harus menjalani tes berat tersebut.
Keduanya bakal dijatuhkan dari ketinggian sekitar satu meter. Untuk tes pertama dijatuhkan dengan bagian panel belakang terbentur tanah terlebih dahulu, setelah itu baru bagian samping, dan kemudian baru bagian layarnya yang menyentuh tanah.
Nah, apakah setelah dijatuhkan berkali-kali duo iPhone tersebut masih bisa selamat dan bisa berfungsi dengan normal?
Monggo tonton saja video berikut ini untuk mengetahui jawabannya gais.
Gambar : iPhone via Shutterstock