NGONOO.com – Film Avengers: Age of Ultron menuai kesuksesannya di awal tahun lalu dan sempat merajai box office di berbagai negara. Walaupun sukses dari pendapatan, namun ternyata dari segi naratif, film ini juga tak semulus film pendahulunya, The Avengers.
Beberapa minggu setelah dirilis, sutradara franchise film The Avengers, Joss Whedon, mengungkapkan bahwa ada perdebatan tentang cerita dan pengadegan film Avengers: Age of Ultron. Menurutnya, beberapa adegan terancam terbuang jika plot cerita yang diinginkan Marvel tak dibuat.
Adegan yang dimaksud adalah, adegan rumah Hawkeye (Jeremy Renner), tempat sang istri dan kedua anaknya tinggal. Dan adegan saat Thor (Chris Hemsworth) mencari jawaban atas mimpi buruknya di sebuah gua. Adegan rumah Hawkeye akhirnya dimasukkan dalam film. Tapi adegan Thor saat berada di gua hanya diperlihatkan sekilas. Menurut para kritikus, inilah yang membuat Avengers: Age of Ultron sedikit tak mulus dalam segi penceritaan.
Tapi tenang gaes, ada kabar gembira buat kamu penggemar The Avengers yang pengen tau banget adegan lengkapnya. Melalui akun YouTube Marvel Entertainment baru-baru ini, akhirnya Marvel Studio merilis adegan yang dibuang tersebut.
Dalam adegan itu, Thor dan Erik Selvig (Stellan Skarsgard) diperlihatkan mengunjungi sebuah gua misterius. Kemudian Thor dirasuki sosok misterius yang memberinya pengetahuan tentang musuh yang semakin dekat, dan enam batu bertuah.
Video yang berisi adegan yang terbuang dalam Avengers: Age of Ultron itu bisa menjelaskan perubahan sikap Thor di separuh akhir filmnya. Jika sebelumnya Thor yang diperlihatkan membenci dan menolak tindakan Iron Man (Robert Downey, Jr.), ia lalu berubah menjadi mendukung.
Rencananya potongan adegan tersebut dan potongan adegan-adegan lain Avengers: Age of Ultron akan dirilis dalam versi Blu-Ray dan DVD-nya, dan secara resmi akan dirilis pada Oktober mendatang. Nah biar ga penasaran, yuk intip dulu adegan Thor kerasukan di video berikut ini.