NGONOO.com – Pertandingan Liga telah berakhir akhir pekan kemarin, kini semua klub di Britania Raya akan memulai lagi pertandingan di kompetisi domestik. Babak ketiga Capital One Cup segera memulai laganya tengah pekan ini. Baru saja kita disuguhkan derby dua tim kuat dari London yakni Chelsea dan Arsneal, kini Derby London juga terjadi di Capital One Cup.
Laga yang bertajuk Derby North London ini mempertemukan Tottenham Hotspurs dengan tim yang tengah terluka, Arsenal. Seperti diketahui, Arsenal baru saja mendapatkan petaka ketika bertandang ke markas Chelsea. Meriam London takluk dua gol tanpa balas oleh anak asuh Jose Mourinho.
Selain derby London Utara, akan terjadi juga pertandingan dari tim yang sama-sama mengemas kekalahan di pekan ke-6 Liga Permier Inggris. Sunderland menjamu Manchester City, kedua tim ini sama-sama menelan kekalahan di laga sebelumnya.
City kalah oleh tim pembunuh klub raksasa, West Ham United. Walaupun kalah, posisi puncak tetap menjadi milik Manchester Biru. Sementara Sunderland kalah dua gol tanpa balas oleh tim promosi, AFC Bournemouth.
Manchester United, Liverpool dan Chelsea hanya akan menghadapi tim dari divisi bawah.
Berikut jadwal pertandingan Babak ketiga Capital One Cup:
23 September 2015
- Aston Villa vs Birmingham City vs FulhamStoke City
- Hull City vs Swansea City
- Leicester City vs West Ham United
- Middlesbrough vs Wolverhampton Wanderers
- Preston North End vs AFC Bournemouth
- Sunderland vs Manchester City
- Reading vs Everton
24 September 2015
- Crystal Palace vs Charlton Athletic
- Milton Keynes Dons vs Southampton
- Newcastle United vs Sheffield Wednesday
- Norwich City vs West Bromwich Albion
- Tottenham Hotspur vs Arsenal
- Walsall vs Chelsea
- Liverpool vs Carlisle United
- Manchester United vs Ipswich Town
*semua pertandingan akan dimulai pada pukul 01:45 WIB, kecuali pertandingan Liverpool, Manchester United dan Reading.