Review ASUS Zenfone Selfie: Kamera Depannya Memang Cakep

12333863 10206282431512497 2028912758 o Review ASUS Zenfone Selfie: Kamera Depannya Memang Cakep

Baca sampai selesai yaa, ada Xiaomi Mi Band 2 yang bisa kamu dapatkan di akhir review!

Selfie adalah metode mengambil gambar diri sendiri yang sangat populer di tahun-tahun belakangan ini, kebanyakan dilakukan dengan kamera depan smartphone, meskipun mulai banyak juga yang pakai action cam semacam GoPro gitu. Lalu muncul juga istilah Tongsis atau Tongkat Narsis yang angka penjualannya meningkat drastis bersamaan dengan banyaknya smartphone yang beredar di masyarakat. Nggak cuma tongkat, ada juga yang berinovasi dengan menciptakan Selfie Arm yang dikenalkan oleh Mas Mansun dari Jepang.

Selfie sudah ada sejak sebelum Indonesia merdeka

Setelah menelusuri internet, membuka satu per satu halaman website yang membahas foto selfie pertama di dunia, akhirnya saya yakin bahya foto milik Robert Cornelius lah foto selfie pertama. Foto tersebut diambil pada tahun 1839 atau 176 tahun yang lalu. Kakek Robert memang visioner, luar biasa yak?

Robert Cornelius
gambar via Wikimedia

Kata selfie sendiri dinyatakan sebagai Word of The Year oleh Oxford Dictionaries pada tahun 2013, penggunaan kata “selfie” naik 17.000% dalam setahun. WOW! Nah, kata selfie sendiri pertama kali muncul di internet pada tahun 2002, waktu itu ada yang menulisnya di sebuah forum Australia.

Dari sebuah kata jadi sebuah smartphone

ASUS ternyata sadar betul akan kepopuleran kata selfie ini, ditambah standar kualitas foto para pengguna smartphone saat ini sudah cukup tinggi. Sekarang banyak pengguna smartphone yang menjadikan kamera sebagai prioritas waktu membeli smartphone.

Beberapa bulan yang lalu ASUS memperkenalkan model smarphone bernama Zenfone Selfie, bisa ditebak kan? Iya, Zenfone yang ini kamera depannya dibikin keren biar penggunanya bisa selfie dengan hasil foto keren.

12311747_10206282431112487_620088763_o

12325799_10206282430752478_1515513001_o

12333863_10206282431512497_2028912758_o

12315187_10206282429472446_2023983730_o

12315350_10206282430152463_762964603_o

12311402_10206282428552423_1491973314_o

12318379_10206282429232440_1999958187_o

12315028_10206282428832430_1722910977_o

Kamera depan

Seperti yang sudah saya tulis di atas, namanya juga Zenfone Selfie, tentu ASUS nggak sembarangan memasang kamera depan untuk model yang satu ini. Zenfone Selfie dipasangi kamera 13 MP dengan lampu flash plus teknologi Laser Auto Focus. Jadi, Zenfone Selfie ini bisa mengeluarkan sinar infra merah untuk membantu kamera biar lebih cepat mengunci fokusnya, cukup 0.03 detik saja kamera Zenfone Selfie ini langsung mengunci obyek yang jadi fokusnya.

Hasilnya jepretannya seperti berikut:

[fb_pe url=”https://www.facebook.com/gojeg/posts/10208194684452670″]

[fb_pe url=”https://www.facebook.com/gojeg/posts/10208224942209095″]

[fb_pe url=”https://www.facebook.com/gojeg/posts/10208230573149865″]

[fb_pe url=”https://www.facebook.com/gojeg/posts/10208230860037037″]

[fb_pe url=”https://www.facebook.com/gojeg/posts/10208238186420192″]

[fb_pe url=”https://www.facebook.com/gojeg/posts/10208255932463832″]

Kamera belakang dari Zenfone Selfie ini juga cakep, sama-sama 13 MP dengan teknologi Laser Auto Focus juga. Hasilnya seperti ini:

[fb_pe url=”https://www.facebook.com/gojeg/posts/10208256288352729″]

Ukuran layar 5.5″

Buat sebagian orang, ukuran segini cukup mengganggu, karena memang agak susah untuk digunakan hanya dengan satu tangan. Tapi mungkin juga itu cuma karena kebiasaan, saya biasa menggunakan smartphone 4.5″ dan butuh beberapa hari untuk membuat pegangan nyaman. Nah yang kurang nyaman ketika masuk kantong, karena saya gemuk, maka ketika masuk kantong berasa ngganjel banget. πŸ™ Bukan karena tebalnya, tapi karena panjangnya.

Dari Kiri ke Kanan: Zenfone Selfie, Zenfone 2 Laser, iPhone 5c
Dari Kiri ke Kanan: Zenfone Selfie, Zenfone 2 Laser, iPhone 5c

Aplikasi Bawaan

Zenfone Selfie datang dengan aplikasi bawaan sekampung, buanyak banget aplikasi bawaannya. Kemungkinan besar sih banyak yang bakal nggak terpakai, selain karena sebelumnya sudah nyaman dengan aplikasi lain di smartphone sebelumnya atau memang nggak butuh sama sekali. Seperti misalnya aplikasi untuk mencatat, karena saya sudah terbiasa dengan Google Keep, maka saya tetap akan menggunakan Google Keep, lagipula semua data sudah tersimpan di Google Keep.

Khusus untu aplikasi kamera, saya coba bandingkan dengan aplikasi yang tersedia di Play Store, kamera bawaan Zenfone memang paling bagus hasilnya. Baik untuk kamera depan maupun belakang. Mungkin memang sudah dioptimasi agar hasilnya lebih bagus ya. πŸ˜€

Aplikasi bawaan yang cukup berguna antara lain:

  • Auto-start Manager – mengontrol aplikasi apa saja yang boleh berjalan otomatis
  • Power Saver –Β mengontrol performa smartphone
  • Splendid – mengatur warna tampilan layar
  • Clean Master – membersihkan file sampah dan mengontrol aplikasi yang berjalan di background

Jika kamu tipe yang nggak nyaman dengan adanya banyak icon di app drawer yang dipenuhi aplikasi yang nggak terpakai, kamu bisa disable semua aplikasi tersebut. Caranya tinggal tap agak lama pada icon aplikasi, lalu drag ke “Disable App” di pojok kiri atas.

Disable App

Sistem Operasi

ASUS menanam ZenUI berbasis Android 5.0.2 Lollipop pada Zenfone Selfie, kabar baiknya model ini akan mendapatkan Android 6.0 Marshmallow dalam waktu dekat ini. Menurut saya sih ZenUI cukup nyaman dipandang mata, karena nuansa Material Design-nya terasa banget. Sejak Google merilis Material Design sebagai standar UI di Android, tentu semua perusahaan manufaktur mengikuti tren ini.

Saya sih sangat mendukung, karena ini demi kenyamanan pengguna. Aplikasi-aplikasi di Play Store dikembangkan oleh banyak orang, kalau masing-masing punya standar sendiri akan menyiksa pengguna dong. Developer yang itu lebih ke-iOS-iOS-an, yang ini bergaya entah apa namanya, yaitu satunya lagi suka bergaya Holo, ada lagi yang suka bergaya flat ala Windows. Mulai Android 5.0 Lollipop, Google menetapkan standar tampilan Material Design yang sebenarnya memudahkan juga buat para developer.

Fitur dari ZenUI yang sangat berguna adalah ZenMotion, karena ukurannya yang cukup besar, maka jangkauan jari ke tombol power yang ada di bagian atas jadi berkurang. ZenMotion memudahkan pengguna ketika membuka suatu aplikasi cukup dengan gesture saja, misalnya saja mau membuka aplikasi kamera, cukup buat gesture membentuk huruf “S”.

ZenMotion

Hal yang paling sering dilakukan pastinya adalah mengintip notifikasi atau melihat jam. Karena menekan tombol power terlalu ribet, pengguna bisa ketuk 2 kali untuk nyalakan layar, dan mengetuk 2 kali untuk mematikan layar sekaligus menguncinya.

Dari banyak hal yang saya sukai, ada satu hal yang menurut saya mengganggu pandangan, yaitu indikator jaringan seluler. Coba lihat lebih teliti, warna indikatornya putih dan hijau, dan itu nggak otomatis berubah warna ketika status bar berubah warna. Padahal dynamic status bar ini merupakan perilaku bawaan Android 5.0 Lollipop, dan ZenUI pun mengimplementasikanya. 😐

Ugly Network Bar

Video review

https://www.facebook.com/ngonoo/videos/1095699227141264/

Kesimpulan

Zenfone Selfie memang dirancang khusus untuk memanjakan pengguna yang hobi selfie, dari sisi desainnya sama sekali nggak ada perbedaan dengan model lainnya, pegangannya tetap nyaman untuk selfie. Kamera depan dari Zenfone Selfie ini juga dibuat agar muat banyak obyek, jadi untuk wefie pun oke banget. Kualias foto yang dihasilkan dari kamera depan bagus dengan pengambilan gambar cepat.

Selain kamera, Zenfone Selfie juga dilengkapi dengan layar Full HD 1080×1920 px dengan perlindungan Corning Gorilla Glass 4, RAM 3GB, jaringan 4G LTE, prosesor Quad-core Snapdragon dari Qualcomm, internal memory 16/32 GB, dan baterai 3000 mAh.

Demikian ulasan dari Tim NGONOO, salam olah raga.

Giveaway Xiaomi Mi Band 2

Buat kamu yang suka jalan-jalan dan pengen memonitor kesehatan dengan gadget keren, silakan ikutan undian ber-giveaway dari NGONOO. Emang nggak ada hubungannya sama Zenfone Selfie sih, tapi ini bisa jadi pelengkap aktivitas kamu sehari-hari. Daripada beli ya mending gratisan laa, tinggal ikutin petunjuknya dan tunggu undiannya, kalo kamu menang bakal kami umumin dan hubungi via email. Semoga beruntung!

Xiaomi Mi Band 2 Giveaway

Taufiq Hasan

Taufiq Hasan

Total posts created: 287
Blogger dengan badan besar, paha besar dan kempol besar. Bisa menulis dengan sebelas jari, sedikit menulis kode, lebih banyak menulis artikel dan status Facebook.

34 thoughts on “Review ASUS Zenfone Selfie: Kamera Depannya Memang Cakep”

  1. Hahaha… mimin reviewnya keren pisan. bikin saya pengen punya Zenfone Selfie biar bisa cekrek everywhere. Harganya berapa min? Eh, gak jadi nanyain harga… kan mau dikasih Mimin. Udah klik Amin biar dapet Zenfone Selfie, kaya raya, bahagia, dan masuk surga :))))

  2. Amiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiiinnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnnn……………………

  3. Aamiin, semoga saya dapat give away, semoga ngonoo, ehlo, gleam.io, disqus rejekinya ditambah πŸ˜€

  4. Hp Asus nya emang keren dah, harga juga masih nyaman lah di kantong dan hasil foto selfie nya juga lumayan sangarrrrr resolusi nya

  5. baru beli ini hp kemarin lusa, trus dapet problem. Vibrate untuk notifikasi sdh di matikan alias off tapi kok masih bergetar ya kalo saya dapt new notification? ada yg tau itu kenapa?

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *