NGONOO.com – Biasanya suatu produsen smartphone selalu mempunyai seri smartphone flagship miliknya masing-masing, tidak terkecuali dengan Samsung. Yap, produsen asal Korea Selatan ini memiliki seri Galaxy S sebagai lini smartphone flagship yang selalu menjadi andalan Samsung setiap tahunnya.
Lini Samsung Galaxy S pertama kali dihdirkan sejak tahun 2010 lalu, dan dari generasi ke generasi Samsung selalu memberikan peningkatan untuk lini Galaxy S. Nah, untuk lebih mengenal Samsung Galaxy S dari generasi ke generasi, yuk, kita bahas satu persatu aja gais.
Samsung Galaxy S I9000
Generasi pertama Samsung Galaxy S diumumkan pada bulan Maret tahun 2010 lalu. Smartphone ini memiliki layar AMOLED berukuran 4 inch dengan tingkat resolusi 480 x 800 pixel. Di bagian depan terdapat kamera VGA dan di bagian belakang terdapat kamera beresolusi 5 MP. Untuk urusan performa ditenagai oleh chipset Hummingbird yang terdiri dari CPU 1 GHz Cortex-A8 dan GPU PowerVR SGX540. RAM yang ada pada samrtphone ini hanya berkapasitas 512 MB aja, dengan kapasitas memori penyimpanan internal berkapasitas 8 GB atau 16 GB, plus slot microSD hingga berkapasitas 32 GB. Sumber tenaganya sendiri berasal dari baterai berkapasitas 1500 mAh, sementara untuk OS-nya berjalan pada Android 2.1 Eclair yang bisa diupgrade ke Android 2.3 Gingerbread.