Akhirnya, Xiaomi Redmi 3 dan Xiaomi Redmi Note 3 Akan Segera Rilis di Indonesia

shutterstock 219382654 Akhirnya, Xiaomi Redmi 3 dan Xiaomi Redmi Note 3 Akan Segera Rilis di Indonesia

NGONOO.com – Ngomongin hape China, mungkin kita akan langsung mengarah pada Xiaomi, smartphone murah dengan spesifikasi yang gak murahan. Ya, kita semua tahu, Xiaomi sebelumnya telah mengeluarkan banyak varian dan semuanya bisa dibilang tidak mengecewakan.

Awal tahun 2016 ini, akan ada kabar bahagia buat kamu pecinta smartphone murah dengan spesifikasi dewa. Apalagi kalau bukan Xiaomi Redmi 3 dan Xiaomi Redmi Note 3, kabar yang kami peroleh bahwa smartphone asal China ini telah lolos uji Ditjen Sumber Daya dan Perangkat Pos Informatika (SDPPI).

Smartphone Xiaomi dengan desain elegan berbahan metal ini memang sudah ditunggu oleh banyak orang, dengan bentuknya yang beda dari varian sebelumnya wajar saja jika banyak orang mengantri.

Ada 4 produk yang terpampang di situs SDPPI, semuanya berstatus “Sertifikat Cetak”, artinya perangkat tersebut sudah lulus pengujian dan dinyatakan memenuhi aturan yang ditetapkan oleh pemerintah. Adapun keempat perangkat tersebut adalah MI-2015105, MI-2015816, MI-2015915 dan MI-2015116.

Kode MI-2015816, kemungkinan adalah Xiaomi Redmi 3 versi global, sedangkan kode MI-2015116 adalah Xiaomi Redmi Note 3. Hal tersebut berdasarkan asumsi karena kode Xiaomi Redmi 3 versi China adalah MI-2015815 dan kode Xiaomi Redmi Note 3 versi China adalah MI-2015117.

Untuk kode MI-2015105 dan MI-2015915 Ada kemungkinan bahwa itu adalah Mi Pad terbaru dan Redmi Note 3 Pro.

via gadgets.ndtv.com
via gadgets.ndtv.com

Spesifikasi dari Xiaomi Redmi 3: Smartphone dengan layar 5 inch resolusi 720 x 1.280 pixel ini ditenagai oleh prosesor octa core Snapdragon 616, RAM 2 GB, dan memori internal 16 GB yang bisa ditambah dengan slot microSD hingga 128 GB. Redmi 3 menggunakan baterai berukuran gede, yakni 4.100 mAh. Turut tersemat kamera utama berkekuatan 13 MP dan kamera depan 5 MP.

via droidlime.com
via droidlime.com

Spesifikasi Xiaomi Redmi Note 3: Dibekali dengan prosesor MediaTek Helio X10 berteknologi octa core dengan pilihan RAM 2GB dan 3GB. Untuk kapasitas penyimpanan internalnya, Xiaomi Redmi Note 3 menyediakan 2 pilihan 16 GB dan 32 GB. Layar Redmi Note 3 berukuran 5,5 inch dengan resolusi full HD (1920×1080 pixel), lebih besar ketimbang Xiaomi Redmi 3. Dengan spesifikasi yang mumpuni ini, Xiaomi Redmi Note 3 juga dibekali dengan kamera utama 13 MP dan fitur sidik jari.

Di China Xiaomi Redmi 3 dibandrol dengan harga Rp 1, 4 juta, sedangkan Xiaomi Redmi Note 3 dibandrol dengan harga Rp 1.9 juta. Gimana? Cukup terjangkau bukan.

Gambar utama via Shutterstock

Onky

Onky

Total posts created: 1500

2 thoughts on “Akhirnya, Xiaomi Redmi 3 dan Xiaomi Redmi Note 3 Akan Segera Rilis di Indonesia”

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *