NGONOO.com – Harga dan spesifikasi Huawei Mediapad T1 di Indonesia; Kalau dulu Huawei lebih dikenal dengan produknya yang berupa modem internet, maka sekarang Huawei juga dikenal dengan deretan produk hape dan tabletnya. Yap, meskipun Huawei masih terbilang belum terlalu lama ikut terjun dalam segmen hape dan tablet, tapi produk-produk Huawei memiliki kualitas yang jempolan loh gais.
Nah, ngomongin soal produk Huawei, atau dalam hal ini adalah tabletnya, ada satu tablet buatan Huawei yang mungkin bisa kamu lirik kalau kamu lagi mau beli tablet baru. Tablet tersebut adalah Huawei Mediapad T1.
Tapi sebelum kamu memutuskan apakah mau membeli Huawei Mediapad T1 apa tidak, kita bahas dulu yuk gais mengenai tablet ini.
Desain Huawei Mediapad T1
Tablet buatan Huawei ini memiliki dimensi berukuran 210.6 x 127.7 x 7.9 mm. Sedangkan untuk bobotnya sendiri mencapai 360 gram. Layar tablet ini sebesar 8 inch. Memang cukup besar untuk sebuah tablet, tapi dengan layar sebesar itu maka mata kamu akan merasa nyaman saat menonton video atau membaca artikel dari tablet ini.
Performa Huawei Mediapad T1
Performa Huawei Mediapad T1 berasal dari chipset Qualcomm MSM8212 Snapdragon 200 dengan prosesor Quad-core 1.2 GHz Cortex-A7 yang dipadukan dengan RAM sebesar 1 GB. Sedangkan ruang penyimpanan internalnya disediakan sebesar 8/16 GB. Bila masih kurang besar, maka tersedia juga slot microSD hingga berkapasitas 32 GB.
Kamera Huawei Mediapad T1
Tablet ini telah dilengkapi dengan kamera depan bersensor VGA. Sementara untuk kamera belakangnya bersensor 5 MP.
Jaringan Huawei Mediapad T1
Huawei Mediapad T1 merupakan tablet yang berjalan pada jaringan 3G. Selain itu, tablet ini hanya menyediakan slot untuk SIM card sebanyak satu buah saja.
Harga Huawei Mediapad T1 di Indonesia
Kalau kamu kepengen membeli Huawei Mediapad T1, kamu bisa membelinya di Lazada dengan banderol harga sebesar RP 2.399.000,00.
Spesifikasi Huawei Mediapad T1
Layar | IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors, 8.0 inches (~69.7% screen-to-body ratio), 800 x 1280 pixels (~188 ppi pixel density) |
Chipset | Qualcomm MSM8212 Snapdragon 200 |
CPU | Quad-core 1.2 GHz Cortex-A7 |
GPU | Adreno 302 |
Storage | 8/16 GB, microSD up to 32 GB |
RAM | 1 GB |
Konektivitas | 3G |
OS | Android OS, v4.3 (Jelly Bean) |
Kamera Belakang | 5 MP |
Kamera Depan | VGA |
Baterai | Non-removable Li-Po 4800 mAh |
Sensor | Accelerometer, proximity |