Harga dan Spesifikasi Lenovo S20-30 di Indonesia

Lenovo S20 30 3 Harga dan Spesifikasi Lenovo S20-30 di Indonesia

NGONOO.com – Inilah harga dan spesifikasi Lenovo S20-30 di Indonesia; Saat ini laptop memang menjadi kebutuhan pokok bagi manusia modern. Dan melihat hal tersebut, para produsen laptop lantas berbondong-bondong menghadirkan jajaran laptop terbaiknya, mulai dari yang harganya murah sampai yang mahal semuanya tersedia.

Ngomongin soal laptop, mungkin ada di antara kamu yang lagi bingung mau beli laptop apa yang harganya murah. Tapi tenang, Lenovo punya satu produk laptop yang harganya murah banget, pokoknya gak akan membuat celengan ayam kamu terkuras habis.

Produk laptop yang dimaksud adalah Lenovo S20-30. Laptop ini sangat cocok buat kamu yang ingin membeli laptop baru dengan budget yang pas-pasan.

Desain Lenovo S20-30

Lenovo S20-30

Lenovo S20-30 merupakan laptop yang ukurannya tidak terlalu besar. Bodi laptop ini berdimensi 299  x 207 x 20.9 mm dengan berat mencapai 1.3 kg. Sementara untuk layarnya sendiri berukuran 11.6 inch beresolusi 1366 x 1768 pixel. Ukurannya yang kompak tentu akan sangat membantu kamu saat harus membawa laptop ini kemanapun kamu pergi.

Performa Lenovo S20-30

Soal performa, Lenovo S20-30 mengandalkan prosesor Intel® Celeron® N2840 2.16GHz yang dipadukan dengan RAM 2 GB DDR3. Selain itu, laptop ini juga menawarkan hardisk berkapasitas 500 GB sebagai media untuk menyimpan koleksi film, musik, video, dan file-file lainnya.

Konektivitas Lenovo S20-30

Lenovo S20-30 2

Untuk bisa menjelajah di dunia maya kamu bisa menggunakan konektivitas WiFi dan ethernet yang dimiliki oleh laptop ini. Selain itu, Lenovo S20-30 juga dilengkapi dengan port Port USB 2.0, Port USB 3.0, Audio Combo Jack, RJ-45, dan Port HDMI.

Harga Lenovo S20-30 di Indonesia

Bagi kamu yang berminat untuk membeli Lenovo S20-30, kamu bisa membelinya di Lazada dengan penawaran harga yang menarik, yaitu sebesar RP 2.900.000,00.

Spesifikasi Lenovo S20-30

Ukuran(WxDxH)299  x 207 x 20.9 mm
Berat1.3 kg
Layar11.6″ HD (1366 x 1768) Anti-Glare Display
ProcessorIntel® Celeron®  N2840 (2.16 GHz, 1M Cache)
VGAIntel® HD Graphics
Penyimpanan500 GB
RAM2 GB DDR3
KoneksiWifi IEEE 802.11a/b/g/n , Bluetooth™ V4.0
WebcamWebcam 720p
AudioDolby® Advanced Audio
I/O Port
  • 2 x USB 2.0
  • Audio Combo Jack (headphone and mic)
  • HDMI-out
  • RJ45
  • 2-in-1 (SD / MMC) card reader
Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *