Harga dan Spesifikasi Xiaomi Mi Pad 2 (Windows 10) di Indonesia

Xiaomi Mi Pad 2 windows 10 Harga dan Spesifikasi Xiaomi Mi Pad 2 (Windows 10) di Indonesia

NGONOO.com Inilah harga dan spesifikasi Xiaomi Mi Pad 2 (Windows 10) di Indonesia; Kamu udah punya hape Windows dan sekarang lagi nyari tablet yang juga berjalan pada OS Windows? Gak usah pusing-pusing nyari gais. Nih, Xiaomi punya tablet Windows yang bisa kamu jadikan sebagai pilihan, yaitu Xiaomi Mi Pad 2.

Tablet ini ditawarkan dalam dua versi gais, yang satu berjalan pada OS Android dan yang satu lagi berjalan pada OS Windows. Dan yang akan kita bahas sekarang adalah yang versi Windows.

Desain Xiaomi Mi Pad 2 (Windows 10)

Xiaomi Mi Pad 2 (windows 10) 2

Jika diperhatikan, desain Xiaomi Mi Pad 2 memang terlihat manis dan elegan. Tablet ini dibekali dengan layar berukuran 7.9 inch (1536 x 2048 pixels). Untuk bodinya sendiri memiliki dimensi 200.4 x 132.6 x 7 mm. Sementara untuk beratnya mencapai 322 gram. Perpaduan ukuran layar yang tidak terlalu besar dan bodinya yang tipis tentu membuat Mi Pad 2 menjadi nyaman saat digunakan.

Performa Xiaomi Mi Pad 2 (Windows 10)

Urusan dapur pacu Mi Pad 2 diserahkan pada chipset Intel Atom X5-Z8500 yang dipadukan dengan RAM sebesar 2 GB. Sementara untuk memori penyimpanan internalnya hanya disediakan dalam satu pilihan kapasitas, yaitu sebesar 64 GB. Udah cukupan lah gais.

Kamera Xiaomi Mi Pad 2 (Windows 10)

Xiaomi Mi Pad 2 (windows 10) 3

Tablet produksi Xiaomi ini juga dibekali dengan kamera yang udah bagus, di mana hal itu bisa dilihat dari disematkannya kamera beresolusi 8 MP di bagian belakang dan kamera beresolusi 5 MP di bagian depan.

Jaringan Xiaomi Mi Pad 2 (Windows 10)

Xiaomi Mi Pad 2 merupakan tablet wi-fi only. Jadi, kalau kamu mau menjelajah dunia maya maka kamu harus terkoneksi dengan jaringan internet terlebih dahulu.

Harga Xiaomi Mi Pad 2 (Windows 10) di Indonesia

Nah, jika kamu kepincut sama Xiaomi Mi Pad 2 versi Windows 10, monggo kamu bisa langsung membelinya di Lazada dengan banderol harga RP 4.099.000,00.

Spesifikasi Xiaomi Mi Pad 2 (Windows 10)

LayarIPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors, 7.9 inches (~71.8% screen-to-body ratio), 1536 x 2048 pixels (~326 ppi pixel density)
ChipsetIntel Atom X5-Z8500
CPUQuad-core 2.24 GHz
GPUIntel HD Graphics
Storage64 GB/ tanpa slot microSD
RAM2 GB
Konektivitaswi-fi only
OSWindows 10
Kamera Belakang8 MP
Kamera Depan5 MP
BateraiNon-removable Li-Po 6190 mAh
SensorAccelerometer, compass, gyro

Video Unboxing Xiaomi Mi Pad 2 (Windows 10)

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *