NGONOO.com – Kemarin Google Indonesia baru aja ngumumin fitur terbarunya sob, fitur ini adalah fitur pemesanan layanan transportasi online seperti Go-Jek dan Grab.
Kabarnya fitur ini sudah tersedia di Google Map terupdate, namun saat mencoba ternyata fitur tersebut belum muncul, mungkin sebentar lagi fitur ini akan mulai dirilis di Google Map update setelah ini. Seperti halnya ketika menggunakan aplikasi Go-Jek maupun Grab, di Google Map update nantinya juga pengguna akan bisa melihat langsung berapa tarif dari transportasi online tersebut.
Sebentar lagi, pesan lewat aplikasi @GrabID dan @gojekindonesia juga bisa langsung melalui Google Maps. #Google4ID pic.twitter.com/OJqLLwkljs
— Google Indonesia (@googleindonesia) August 9, 2016
Indonesia masuk dalam daftar negara yang paling aktif menggunakan internet di perangkat mobile ketimbang di PC desktop. Itulah mengapa Google sangat fokus mengembangkan perangkat mobilenya, salah satunya adalah integrasi Google Maps dengan layanan transportasi online lokal.
Selain mengumumkan integrasi antara Google Maps dengan layanan Go-Jek dan Grab, Google Maps juga memperkenalkan fitur terbaru seperti pengguna sekarang bisa mengunduh Map dan bisa digunakan secara offline, kalau fitur ini udah gue coba, dan benar sudah tersedia di Google Map.
Kalau kamu penasaran bisa langsung cobain Google Map, tapi sebelum mencoba alangkah baiknya mengupdate versi teranyarnya, agar fitur terbaru juga bisa dinikmati.