NGONOO.com – Perangkat terbaru yang akan dirilis ASUS dalam waktu dekat ini adalah smartwatch gaes, ASUS menamainya Zenwatch 3 yang kemungkinana akan dirilis ASUS bulan November mendatang.
Berbeda dengan jajaran smartwatch dari Samsung dan Huawei, ASUS mematok harga Zenwatch 3 lebih murah ketimbang kedua pesaingnya tersebut, harga ASUS Zenwatch 3 kemungkinan akan dibandrol dengan harga $229 atau setara dengan Rp 2,9 juta.
Tawaran harga yang cukup menarik bukan, ketimbang Samsung Gears S3 Classic yang rumornya akan dibanderol dengan harga $400 lebih dan Huawei Watch yang juga memiliki harga tidak berbeda jauh, yakni berkisar $250-$600.
Untuk urusan desain, ASUS Zenwatch 3 memiliki desain yang menarik, layaknya jam analog, ASUS Zenwatch 3 memiliki gear disatu sisinya dan didesain bodi yang terbuat dari jewelry-grade 316L stainless steel. Sedangkan untuk spesifikasi yang dibawanya juga terbilang mumpuni. ASUS ZenWatch 3 dilengkapi display 1.39 inci AMOLED beresolusi 400x400p dengan bentuk melingkar, prosesor menggunakan Qualcomm Snapdragon Wear 2100 yang dioptimalkan untuk perangkat wearable, dan baterai berkapasitas 340mAh.
ASUS Zenwatch 3 juga sudah dibekali RAM 512MB, memori internal 4GB dan sertifikasi IP67. Setelah diluncurkan Zenwatch 3 juga akan segera dapatkan update OS terbaru Android Wear 2.0. Jadi kita tunggu saja bagaimana nanti penampakkan dan spesifikasi mumpuni yang akan dibawa ASUS Zenwatch 3 ini.
via phoneradar