NGONOO.com – Sepertinya HTC akan memperkenalkan perangkat baru nih gaes, bukan smartphone lho ya, melainkan perangkat wearable device berupa smartwath. HTC akan mengenalkan Android Wear “Halfbeak”, smartwatch ini muncul dalam sebuah bocoran foto dan sepertinya memiliki desain yang menarik.
Foto yang beredar ini diyakini adalah smartwatch HTC dengan kode nama “Halfbeak”, memiliki desain melingkar dan tampak lebih elegan. Berdasarkan beberapa bocoran yang beredar, HTC Android Wear “Halfbeak” ini dibekali layar dengan resolusi 360 x 360 pixel, sama dengan smartwatch Moto 360.
HTC Android Wear “Halfbeak” dibekali dengan desain kokoh di setiap bagian bodinya, khususnya pada bagian belakang, kita bisa melihat logo Under Armour. Under Armour adalah perusahaan aksesoris dan perlengkapan olahraga yang bekerjasama dengan HTC untuk membuat Healthbox, sistem fitness terkoneksi di smartwatch.
Selain itu, pada desain melingkar yang terdapat pada Huawei Android Wear “Halfbeak” terdapat dua tombol fisik disisi kanannya. Pada bagian bawah smartwatch kita juga bisa melihat optical heart rate monitor dan four-pin charging system.
Sayangnya belum ada informasi pasti kapa HTC akan megenalkan smartwatch ini kepada publik, ikuti terus perkembangan HTC Android Wear “Halfbeak” hanya di NGONOO.com!
via phonearena