NGONOO.com – Inilah harga dan spesifikasi Xiaomi Mi 5s di Indonesia; Xiaomi kembali menggedor persaingan segmen hape dengan senjata barunya, dimana kali ini giliran Xiaomi Mi 5s yang dirilis oleh pabrikan asal Tiongkok tersebut.
Xiaomi Mi 5s merupakan hape dengan spesifikasi jempolan. Jadi, kalau kamu termasuk pengguna hape dengan performa oke dan kebetulan lagi pengen ganti hape baru, maka Xiaomi Mi 5s bisa kamu pilih. Lantas, sehebat apa sih spesifikasi dari Xiaomi Mi 5s?
Desain Xiaomi Mi 5s
Hape ini memiliki desain yang terlihat elegan dan premium. Penggunaan material logam pada bodinya juga menambah kesan kokoh pada hape ini. Untuk ukuran layar yang disematkan adalah sebesar 5.15 inch dengan tingkat resolusi 1080 x 1920 pixels. Secara dimensi, Xiaomi Mi 5s berukuran 145.6 x 70.3 x 8.3 mm dengan bobot mencapai 145 gram.
Performa Xiaomi Mi 5s
Dari sektor dapur pacu, hape ini mengandalkan chipset Qualcomm MSM8996 Snapdragon 821 dengan prosesor Quad-core (2×2.15 GHz Kryo & 2×1.6 GHz Kryo). Selain itu Xiaomi menyematkan RAM 3 GB dengan memori internal berkapasitas 64 GB. Namun ada satu model lagi yang ditawarkan dengan RAM 4 GB dan memori internal berkapasitas 128 GB. Semua model Mi 5s tidak dilengkapi slot untuk microSD.
Kamera Xiaomi Mi 5s
Hape ini mengusung kamera utama beresolusi 12 MP. Sedangkan untuk kamera selfie memiliki resolusi 4 MP.
Jaringan Xiaomi Mi 5s
Akses internet cepat sudah bisa dirasakan oleh para pengguna hape ini karena Xiaomi Mi 5s sudah support jaringan 4G. Selain itu hape ini juga menyediakan dua buah slot SIM card.
Spesifikasi Xiaomi Mi 5s
Layar | IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors, 5.15 inches (~71.4% screen-to-body ratio), 1080 x 1920 pixels (~428 ppi pixel density) |
Chipset | Qualcomm MSM8996 Snapdragon 821 |
CPU | Quad-core (2×2.15 GHz Kryo & 2×1.6 GHz Kryo) |
GPU | Adreno 530 |
Storage | 64 GB dan 128 GB, tanpa slot microSD |
RAM | 3 GB dan 4 GB |
Konektivitas | 4G |
OS | Android OS, v6.0 (Marshmallow) |
Kamera Belakang | 12 MP, f/2.0, phase detection autofocus, dual-LED (dual tone) flash |
Kamera Depan | 4 MP, f/2.0, 1/3″ sensor size, 2µm pixel size, 1080p |
Baterai | Non-removable 3200 mAh |
Sensor | Fingerprint, accelerometer, gyro, proximity, compass, barometer |
Video Unboxing Xiaomi Mi 5s
https://www.youtube.com/watch?v=co5x_2-qlC4