NGONOO.com – Inilah harga dan spesifikasi Vivo Y21 di Indonesia; Tahun 2016 ini Vivo meramaikan persaingan pasar hape dengan menghadirkan beberapa hape barunya, dimana salah satunya adalah Vivo Y21. Hape tersebut merupakan hape entry-level, sehingga harganya masih terjangkau dan gak akan membebani keuangan kamu.
Nah, kalau kamu pengen membeli hape baru yang harganya terjangkau, maka hape besutan Vivo ini bisa kamu lirik. Namun, alangkah baiknya jika kita membedah dulu seperti apa spesifikasi yang diusung oleh tersebut agar kamu gak salah memilih.
Desain Vivo Y21
Berbekal layar berdimensi 4.5 inch, hape ini tentu akan terasa nyaman saat digenggam. Untuk dimensi bodinya berukuran 130.7 x 66.4 x 9.2 mm. Sementara bobot hape ini mencapai 137 gram. Desainnya sendiri bisa dibilang cukup bagus dan terlihat apik, gak mengesankan jika hape ini harganya murah.
Performa Vivo Y21
Sektor kinerja dipercayakan pada chipset MediaTek MT6580 dengan prosesor Quad-core 1.3 GHz. Chipset tersebut disandingkan dengan RAM 1 GB. Untuk kebutuhan penyimpanan disediakan memori internal berkapasitas 16 GB yang bisa diekspansi melalui microSD hingga sebesar 128 GB.
Kamera Vivo Y21
Untuk urusan fotografi diserahkan pada kamera utama beresolusi 5 MP dan kamera depan beresolusi 2 MP.
Jaringan Vivo Y21
Hape ini masih berjalan di jaringan 3G untuk kecepatan internetnya. Sedangkan jumlah slot SIM yang tersedia sudah 2 buah.
Spesifikasi Vivo Y21
Layar | IPS LCD Capacitive Touchscreen, 16M colors, 4.5 inch (~64.3% screen-to-body-ratio), 480 x 854 Pixels (~218 ppi pixels density) |
Chipset | MediaTek MT6580 |
CPU | Quad-core 1.3 GHz |
GPU | Mali 400 |
Storage | 16 GB/ microSD, up to 128 GB |
RAM | 1 GB |
Konektivitas | 3G |
OS | Android OS, v5.1 (Lollipop) |
Kamera Belakang | 5.0 Megapixels, 2592 x 1944 Pixels, LED Flash, Autofocus |
Kamera Depan | 2 MP |
Baterai | Li-lon 1900mAh |
Sensor | Proximity Sensor, Accelerometer, Ambient Light, G-Sensor |