NGONOO.com – Inilah harga dan spesifikasi Asus A556UF di Indonesia; Brand terkenal, Asus menghadirkan banyak laptop bukan tanpa tujuan. Asus ingin agar para calon konsumen bisa memilih laptop mana yang sesuai dengan kebutuhan dan keinginan mereka masing-masing.
Nah, apabila kamu menginginkan laptop dengan spesifikasi cukup bagus, mungkin Asus A556UF ini bisa kamu pilih. Spesifikasi yang diusungnya udah bisa diandalkan untuk melakukan berbagai jenis komputasi, termasuk komputasi yang lumayan berat sekalipun.
Desain Asus A556UF
Layar laptop ini ukurannya besar, jadi akan membuat mata kamu merasa nyaman saat sedang menatapnya. Ukuran layarnya sendiri sebesar 15.6 inch, dimana untuk tingkat resolusinya 1366 x 768 pixels.
Performa Asus A556UF
Sektor performa laptop ini dipercayakan pada prosesor Intel Core i5 6200U-2.3Ghz Turbo 2.8Ghz. Prosesor tersebut lantas dipadukan dengan RAM 4 GB DDR4. Selain itu, untuk memanjakan mata kamu terdapat VGA nVidia Geforce GT930M-2GB. Sedangkan kebutuhan penyimpanan disediakan hardisk berkapasitas 1 TB.
Konektivitas Asus A556UF
Port yang ada di laptop ini antara lain VGA, USB 3.0, USB 2.0, RJ-45, HDMI, dan port audio.
Spesifikasi Asus A556UF
Processor Onboard | Intel Core i5 6200U-2.3Ghz Turbo 2.8Ghz |
Memori Standar | 4 GB DDR4 |
Tipe Grafis | nVidia Geforce GT930M-2GB |
Ukuran Layar | 15.6″ |
Resolusi Layar | 1366 x 768 |
Tipe Layar | HD |
Audio | Built-in high quality speaker and microphone |
Hard Disk | 1TB |
Optical Drive | Super-Multi DVD |
Webcam | VGA Web Camera |
Wireless Network | 802.11 b / g / n |
Bluetooth | Bluetooth ™ V4.0 (depending on the product) |
Interfaces | 1 x VGA Interface / Mini D-sub 15-pin external display support 1 x audio interface (input / output Combo) 2 x USB 3.0 Interface 1 x USB 2.0 Interface 1 x Ethernet (RJ-45) connector 1 x HDMI Interface |
Sistem Operasi | Windows 10 |