Harga dan Spesifikasi HP Pavilion X360 11-AB006TU di Indonesia

NGONOO.com Inilah harga dan spesifikasi HP Pavilion X360 11-AB006TU di Indonesia; Kamu lagi nyari sebuah laptop yang dibekali dengan engsel layar yang fleksibel dan dijual dengan harga tidak terlampau mahal? Kalau seumpama iya, maka HP Pavilion X360 11-AB006TU sangat pas buat kamu.

Selain engsel layarnya yang fleksibel, keunggulan lain yang dimiliki oleh laptop ini adalah dimensi layarnya yang kompak, jadi mudah untuk dibawa bepergian. Apabila kamu termasuk orang yang tingkat mobilitasnya tinggi dan diharuskan bisa melakukan komputasi dimanapun kamu berada maka laptop ini bisa dijadikan sebagai pilihan yang tepat.

Desain HP Pavilion X360 11-AB006TU

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, layar laptop ini termasuk kompak, yakni hanya berukuran 11.6 inch saja. Untuk tingkat resolusi layarnya mencapai 1366 x 768 pixels. HP mendesain laptop ini agar layarnya bisa diputar sesuai dengan keinginan kamu, jadi bakal memudahkan kamu saat harus melakukan komputasi di luar ruangan. Apalagi bobotnya juga ringan, hanya seberat 1.45 kg saja.

Performa HP Pavilion X360 11-AB006TU

Urusan dapur pacu dipercayakan pada prosesor Intel DualCore N3060-1.6Ghz Turbo 2.48Ghz. Untuk menemani prosesor tersebut HP lantas menyematkan RAM 4 GB. Sementara untuk menyimpan berbagai jenis file yang kamu butuhkan bisa memanfaatkan harddisk berkapasitas 500 GB.

Konektivitas HP Pavilion X360 11-AB006TU

Laptop ini memiliki port USB 2.0, USB 3.1, HDMI, dan headphone/microphone combo.

Spesifikasi HP Pavilion X360 11-AB006TU

Processor OnboardIntel DualCore N3060-1.6Ghz Turbo 2.48Ghz
Memori Standar4GB
Tipe GrafisIntel HD Graphics
Ukuran Layar11.6″
Resolusi Layar1366 x 768
Tipe LayarHD SVA anti-glare WLED-backlit touch screen
AudioDTS Studio Sound™; Dual speakers
Hard Disk500 GB
WebcamHP Webcam with integrated digital microphone
Wireless NetworkIntel® 802.11ac (1×1) Wi-Fi® and Bluetooth® 4.2 Combo (Miracast compatible)
Interfaces1 HDMI; 1 headphone/microphone combo; 2 USB 2.0; 1 USB 3.1
Sistem OperasiWindows 10
Baterai3-cell, 41 Wh Li-ion
Dimensi30.6 x 20.8 x 1.98 cm
Berat1.45 kg
Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *