Apa itu Aplikasi Web Progresif? Aplikasi Web Progresif atau diluar sana dikenal dengan sebutan Progressive Web App (PWA) adalah sebuah web yang bekerja layaknya seperti aplikasi native. PWA digadang-gadang akan menjadi aplikasi mobile masa depan. Ketika diperkenalkan oleh Google, banyak para pengembang aplikasi dan web yang tertarik untuk membuat aplikasi berbasis PWA ini.
Karena antusiasme para pengembang yang begitu besar, hanya dalam waktu beberapa bulan saja banyak aplikasi web yang menerapkan PWA. Kamu yang tertarik untuk mencoba PWA bisa langsung mencoba ke 5 aplikasi dibawah ini.
Twitter Mobile
Twitter memang punya aplikasi mobile native, namun mereka juga membuat aplikasi versi PWA nya. Hal tersebut untuk memenuhi kebutuhan para user yang tidak ingin menginstall banyak aplikasi di smartphonenya.
Dengan menggunakan aplikasi Twitter versi PWA, kamu bisa menggunakan Twitter layaknya menggunakan aplikasi Twitter native. Bedanya, kamu tidak perlu menginstallnya di smartphone kamu. Jadi bisa menghemat banyak ruang penyimpanan. Tertarik untuk mencobanya? Kunjungi langsung mobile.twitter.com langsung dari smartphone kamu.
Flipboard adalah sebuah aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk membaca berita sambil bersosial media. Flipboard awalnya dikembangkan untuk perangkat iOS, namun seiring dengan perkembangannya mereka juga ikut mengembangkan aplikasi android.
Nah, baru-baru ini, Flipboard dapat dinikmati dalam bentuk PWA. Jika kamu adalah pengguna setia Flipboard, kamu bisa mencoba aplikasi versi PWAnya. Tidak usah khawatir, Flipboard versi PWA menawarkan antarmuka yang hampir sama dengan aplikasi native-nya.
Paper Planes
Paper Planes adalah sebuah game online yang cukup unik. Kamu bisa “melemparkan” sebuah pesawat kertas di perangkat smartphone. Selain kamu, ada ratusan ribu orang diseluruh dunia yang juga melakukan hal yang sama—melemparkan pesawat kertas mereka.
Uniknya, kamu dan para pemain lain bisa saling melihat pesawat kertas masing-masing. Sehingga didalam game akan menghasilkan pmandangan yang indah, yaitu pesawat kertas sedang terbang dengan jumlah yang banyak. Untuk menikmati versi PWA nya kamu bisa mengunjungi link ini.
Topple Trump
Web yang satu ini sempat menjadi trending topic ketika pemilihan presiden Amerika beberapa waktu lalu. Isi dari aplikasi (atau game) ini adalah sebuah seputar Donald Trump.
Topple Trump adalah salah satu PWA dengan tampilan dan grafik yang keren. Sang pengembang game mengimplementasikan banyak unsur PWA ke website ini. Penasaran, langsung saja buka websitenya disini.
Washington Post
Langkah Washington Post untuk membuat PWA mungkin dapat dicontoh oleh portal berita lainnya, terutama di indonesia. Washington Post menunjukan kita betapa kerennya PWA jika diaplikasikan pada website portal berita.
Kalau kamu penasaran, langsung saja menuju webnya disini. Jangan lupa untuk mengaksesnya melalui perangkat smartphone menggunakan peramban Google Chrome.
Bagaimana, menarik bukan? Saat ini PWA merupakan “barang baru”, dan belum sepopuler Responsive Web Design atau Hybrid App. Namun, berkat cara kerja dan tampilannya yang sangat baik di perangkat smartphone, PWA mungkin akan menjadi salah satu trend di masa depan.