Ada kalanya, kita harus bolak-balik melihat smartphone-laptop begitu juga sebaliknya laptop-smartphone. Salah satu contoh simpelnya adalah ketika saya harus mengambil screenshot dan harus mengirimnya ke laptop untuk diupload ke WordPress. Tentu akan sangat ribet jika harus melakukan copy-paste manual dengan kabel USB.
Belum lagi ketika bekerja, terkadang kita tidak bisa selalu memegang smartphone. Bisa-bisa di pelototi bos. Namun terkadang, ada satu dua hal yang mengharuskan kita memegang smartphone. Seperti mengirim membalas pesan, dan semacamnya.
Jika kamu juga sering mengalami hal yang sama, harus sering bolak-balik dari smartphone ke laptop, salah satu solusinya adalah dengan menggunakan Pushbullet.
Pushbullet adalah aplikasi android yang memberikan kamu kemudahan ketika bekerja dengan menggunakan dua perangkat, android dan laptop. Kamu bisa mengakses semua pemberitahuan langsung dari laptop, kamu juga bisa mengirim file dari laptop ke smartphone atau sebaliknya.
Kamu mungkin pernah menggunakan aplikasi bernama MightyText, yang memungkinkan kamu untuk mengirim dan menerima SMS dari laptop. Pushbullet punya fitur lebih dari itu.
Jika kamu ingin menggunakan Pushbullet, download terlebih dahulu aplikasinya melalui Google Play. Setelah itu download juga aplikasi desktopnya di pushbullet.com. Pushbullet juga tersedia aplikasi versi Chrome. Setelah mendownload aplikasi Pushbullet, masuklah dengan menggunakan akun Facebook dan Pushbullet.
Cara Mengirim File dengan Pushbullet
Buka aplikasi Pushbullet, lalu klik ikon klip untuk mengirim file baik dari smartphone ke android ataupun sebaliknya. Oh ya, jika kamu menggunakan Pushbullet versi gratis maksimal besar file yang bisa kamu kirim adalah 25MB. Sedangkan jika kamu menggunakan versi pro, kamu bisa mengirim file dengan kapasitas mencapai 1 GB.
Ketika file telah kamu kirim dari satu perangkat, maka file tersebut bisa kamu akses dari perangkat lainnya.
Selain bisa digunakan untuk transfer file ke semua perangkat kamu, Pushbullet juga bisa digunakan untuk mengirim file ke teman-teman yang juga menggunakan Pushbullet. Jika teman kamu belum memiliki akun Pushbullet, kamu bisa mengirimi mereka undangan melalui undangan.
Selain bisa digunakan untuk membalas SMS dari laptop dan mengirim file, juga tersedia fitur tambahan yaitu kanal. Namun menurut saya fitur ini tidak terlalu penting untuk produktivitas. Kalian mungkin tertarik untuk mencobanya, silahkan.
Apakah Pushbullet Harus Terhubung Ke Internet?
Tentu saja. Disarankan untuk menggunakan wifi, terutama jika kamu menggunakan Pushbullet untuk mengirim file dalam jumlah besar.