Salah satu jenis permainan yang banyak disukai oleh anak-anak adalah game yang menampilkan dinosaurus di dalamnya. Tidak mengherankan memang, karena para pengembang game selalu berhasil menarik perhatian anak-anak dengan menampilkan penggambaran dinosaurus dengan baik.
Nah, jika kamu punya adik atau keponakan yang juga menyukai dinosaurus, download saja 5 game dibawah ini. 5 game android dibawah ini menampilkan sosok dinosaurus didalamnya. Dijamin, adik dan keponakan kamu akan senang memainkannya.
Dino Island
Selain menampilkan karakter-karakter berupa dinosaurus, pengembang Dino Island juga menampilkan dinosaurus dengan tampilan yang lucu dan imut. Sehingga sangat cocok dimainkan oleh anak-anak.
Disini, kamu bertugas untuk membesarkan bayi-bayi dinosaurus. Terdapat banyak sekali jenis dinosaurus. Mulai dari dinosaurus air, udara, sampai air.
Talking Dinosaur
Bayangkan game Talking Thomas, namun karakter kucing di dalam game tersebut diganti dengan sesosok dinosaurus lucu yang bisa bicara. Itulah game Talking Dinosaurus, menampilkan karakter dinosaurus yang dapat diajak berinteraksi oleh pemainnya.
Dinosaurus dalam game ini layaknya seekor peliharaan. Harus dijaga layaknya menjaga hewan peliharaan. Bahkan kamu harus memandikannya dan memberinya makan. Jika tidak, dia akan sakit kemudian mati. Dijamin adik dan keponakan kamu akan senang memainkannya.
Dinosaurus – Dunia Jurasic
Jika kamu ingin game yang tidak hanya sekedar game, maka game yang satu ini wajib kamu download. Pasalnya, game ini tidak hanya bisa dimainkan untuk senang-senang saja. Terdapat juga nilai-nilai edukasi didalamnya.
Di game ini, kamu bisa menggali tulang-tulan g dinosaurus, menangkap dinosaurus, serta mengetahui macam-macam jenis dinosaurus. Menyenangkan bukan?
Planet Dinosaur
Game ini dikembangkan oleh pengembang yang sama seperti game diatas. Di desain dengan tampilan yang penuh warna dan sangat cocok dimainkan oleh anak-anak.
Penggambaran dari karakter dinosaurus didalamnya juga lucu-lucu. Sehingga tidak membuat anak menjadi takut.
Dino Pets
Bayangkan jika kamu memberikan sebuah binatang peliharaan berupa dinosaurus ke adik atau keponakan kamu. Pastinya mereka akan sangat senang. Namun, kamu tidak harus benar-benar memberikan mereka dinosaurus. Karena dinosaurus sudah punah.
Cukup download game Dino Pets. Dalam game ini, pemain akan memelihara seekor dinosaurus yang harus dirawat, diberi makan dan dijaga sepenuh hati. Seperti kamu menjaga malika.
Itu dia 5 game bertema dinosaurus yang sangat cocok untuk dimainkan oleh anak-anak. Jika kamu belum memiliki anak, maka kamu bisa mendownload ke-5 game diatas untuk dimainkan oleh adik atau keponakan kamu.