5 Aplikasi Ini Bisa Ubah Suara Kamu Jadi Lucu dan Menggemaskan

yus yulianto perekam suara 6 5 Aplikasi Ini Bisa Ubah Suara Kamu Jadi Lucu dan Menggemaskan

Apakah kamu pernah iseng mengirimkan suara-suara aneh ke teman kamu melalui WhatsApp, BBM, atau aplikasi lainnya? Jika kamu masih menggunakan perekam suara biasa, maka kamu harus mencoba 5 perekam suara dibawah ini. Karena, 5 aplikasi perekam suara ini akan membuat suara kamu terlihat lain.

Dengan merekam suara menggunakan 5 aplikasi ini, kamu bisa membuat suara-suara aneh dengan menggunakan suara kamu sendiri. Mulai dari suara bayi, anak kecil, sampai dengan suara cewek manja.

Girl Voice Changer

yus yulianto perekam suara 1 5 Aplikasi Ini Bisa Ubah Suara Kamu Jadi Lucu dan Menggemaskan

Sama seperti namanya, aplikasi perekam suara ini akan mengubah suara kamu menjadi seperti cewek. Terus, gimana dengan kamu yang memang cewek beneran? Tenang, karena aplikasi ini juga bisa mengubah suara kamu menjadi suara bayi, anak umur 10 tahun, sampai dengan wanita umur 35 tahun.

Jadi, jika suara kamu berat, akan diubah menjadi sangat merdu dan syahdu dengan aplikasi Girl Voice Changer. Kamu bisa membagikan suara hasil rekaman ke teman menggunakan WhatsApp, BBM, LINE dan lainnya. Jadi, mereka tidak akan mengenali bahwa sebenarnya itu adalah suara kamu.

Voice changer with effects

yus yulianto perekam suara 2 5 Aplikasi Ini Bisa Ubah Suara Kamu Jadi Lucu dan Menggemaskan

Untuk aplikasi yang kedua ini, suara kamu akan diubah ke berbagai macam pilihan yang lebih banyak. Bukan hanya suara wanita saja. Kamu bisa mengubah suara ke suara monster, optimus prime sampai dengan suara alien. Jadi, aplikasi ini sangat cocok untuk kamu yang sering berkirim voice messages namun dengan cara yang unik.

Voice Changer

yus yulianto perekam suara 3 5 Aplikasi Ini Bisa Ubah Suara Kamu Jadi Lucu dan Menggemaskan

Aplikasi ketiga yang bisa kamu gunakan untuk mengubah suara adalah Voice Changer. Voice Changer memiliki banyak sekali efek yang bisa digunakan untuk mengubah suara kamu. Mulai dari robot, alien, anak-anak, orang tua, sampai dengan tupai.Benar, tupai. Kebayang ‘kan gimana lucunya?

Ketika selesai merekam suara dan memberinya efek, kamu bisa langsung membagikan rekaman suara tersebut ke WhatsApp, email, DropBox dan lainnya. Aplikasi ini dapat kamu install gratis di Google Play dengan iklan didalamnya.

Your Voice Changer

yus yulianto perekam suara 4 5 Aplikasi Ini Bisa Ubah Suara Kamu Jadi Lucu dan Menggemaskan

Jika kamu punya anak, keponakan ataupun adik yang masih kecil, maka aplikasi Your Voice Changer dapat kamu mainkan berdua dengan mereka. Kamu bisa merekam suara bersama-sama lalu memberinya efek agar terdengar lucu. Mulai dari suara tupai, alien, sampai dengan raksasa dapat kamu temukan di Your Voice Changer.

Bukan cuma itu, kamu juga bisa menambahkan backsound seperti bass, piano, dan lainnya. Jadi, bukan hanya ada suara kamu saja, tapi ada suara-suara tambahan yang akan membuat hasil rekamannya jadi lebih menarik.

SoftVoice

yus yulianto perekam suara 5 5 Aplikasi Ini Bisa Ubah Suara Kamu Jadi Lucu dan Menggemaskan

Aplikasi ke-5 yang bisa kamu gunakan untuk seru-seruan merekam suara adalah Softvoice. Fiturnya hampir sama dengan ke-4 aplikasi yang ada diatas. Namun kelebihan SoftVoice dibandingkan dengan aplikasi sejenis lain adalah tampilannya.

Tampilan aplikasi SoftVoice sudah menggunakan material desain. Sehingga terlihat lebiih modern dan lebih nyaman untuk digunakan. Jika kamu tertarik menggunakannya, kamu bisa mengunduhnya disini.

Yus Yulianto

Yus Yulianto

Total posts created: 880
Blogger, Content Writer.http://yusyulianto.blogspot.co.id/

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *