29 October 2018

Rilis Tidak Lama Lagi, Bocoran Lenovo Z5 Pro Mulai Terungkap

Dalam waktu dekat ini, tepatnya pada tanggal 1 November besok, Lenovo dijadwalkan bakal menghadirkan smartphone barunya. Untuk smartphone yang akan dirilis adalah Lenovo Z5 Pro. Nah, jelang peluncurannya, bocoran terkait smartphone tersebut kini mulai bermunculan.

Bocoran kali ini berasal dari poster yang baru saja diunggah oleh CEO Lenovo. Bila mengacu pada poster tersebut, maka bisa diprediksi akan seperti apa fitur yang nantinya bakal diusung oleh Lenovo Z5 Pro. Diprediksi nantinya smartphone ini akan hadir dengan kamera ganda baik di bagian depan maupun belakang. Smartphone ini sepertinya tidak akan dibekali dengan pemindai sidik jari. Sebagai gantinya, teknologi pemindai sidik jari di layar kemungkinan besar akan ditanamkan pada Lenovo Z5 Pro.

Selain itu, nantinya Lenovo Z5 Pro juga bakal punya desain slider, mirip seperti Oppo Find X. Disebutkan dalam poster bahwa slider tersebut sanggup bertahan hingga 300.000 kali penggunaan.

Poster Lenovo Z5 Pro 2

Tak hanya itu saja, nantinya Lenovo Z5 Pro bakal punya chipset dengan tingkat keamanan tinggi. Smartphone ini sendiri akan ditujukan bagi para profesional dan pebisnis yang memang membutuhkan smartphone canggih dan aman. Poster yang beredar juga memperlihatkan adanya kata “Turbo” yang tertulis pada chipset-nya. Memang belum diketahui makna dari kata Turbo tersebut. Tapi diyakini nantinya smartphone ini akan mengandalkan chipset berperforma tinggi.

Untuk spesifikasinya, diprediksi nantinya Lenovo Z5 bakal hadir dengan layar berukuran 6,5 inch beresolusi 2280 x 1440, chipset Snapdragon 845, RAM 6 GB/8 GB, ROM 64 GB, 128 GB, 256 GB, serta ditenagai oleh baterai berkapasitas 4.000 mAh

Apakah semua bocoran tersebut terbukti kebenarannya? Kita nantikan saja perkembangan berita selanjutnya.

via GizmoChina

Share

Radityo

Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *