NGONOO.com – Awal bulan September besok, atau tepatnya pada tanggal 9 September Apple diyakini akan memperkenalkan duo iPhone terbarunya, apalagi kalau bukan iPhone 6s dan iPhone 6s Plus.
Seperti biasa, dengan semakin mendekati jadwal perilisan maka semakin banyak pula informasi yang bocor terkait dua iPhone baru tersebut. Bila sebelumnya sudah ada bocoran mengenai kamera yang akan ada pada iPhone 6s maupun iPhone 6s Plus serta ada bocoran mengenai box kemasannya, maka kali ini ada bocoran mengenai berapa harga jualnya.
Bocoran kali ini berasal dari sejumlah operator seluler asal Belanda, yakni KPN, T-Mobile dan Vodafone. Lantas, berapakah harga untuk iPhone 6s dan iPhone 6s Plus? Monggo lihat saja gambar di bawah ini untuk lebih jelasnya gais.
Menariknya, berdasarkan bocoran di atas ternyata Apple masih menawarkan varian 16GB untuk iPhone 6s maupun iPhone 6s Plus.
Sementara itu, rumor lain menyebutkan jika Apple akan menggunakan bahan aluminum seri 7000 untuk iPhone 6s dan iPhone 6s Plus. Bahan ini diyakini lebih kuat dari bahan aluminium seri 6063 yang digunakan untuk iPhone 6 dan iPhone 6 Plus.
Gambar : iPhone via Shutterstock