Harga dan Spesifikasi Xiaomi Mi3 di Indonesia

Xiaomi Mi3 3 Harga dan Spesifikasi Xiaomi Mi3 di Indonesia

NGONOO.com – Inilah harga dan spesifikasi Xiaomi Mi3 di Indonesia; Lagi nyari hape lawas yang punya spesifikasi jempolan? Nih, kamu bisa membeli hape lawas buatan Xiaomi yang satu ini, yaitu Xiaomi Mi3. Hape ini memang termasuk hape lawas, karena udah dirilis pada bulan Desember tahun 2013 lalu. Meskipun udah lawas, tapi Xiaomi Mi3 punya spesifikasi yang jempolan loh.

Asyiknya lagi, harga hape ini sekarang udah turun banyak ketimbang saat pertama kali dirilis dulu. Pokoknya hape ini gak bakal bikin saldo tabungan kamu jadi makin tipis gais. Nah, sebelum kamu memutuskan apakah mau membeli hape ini apa tidak, kita bahas dulu yuk mengenai Xiaomi Mi3 ini.

Desain Xiaomi Mi3

Xiaomi Mi3

Xiaomi Mi3 merupakan hape yang memiliki dimensi berukuran 144 x 73.6 x 8.1 mm dengan berat mencapai 145 gram. Untuk layarnya sendiri berukuran 5 inch. Jika diperhatikan, desain hape ini memang terlihat kaku. Itu karena sudut-sudutnya didesain kurang membulat. Maklumlah, ini kan hape lama.

Performa Xiaomi Mi3

Xiaomi Mi3 4

Dari segi performa, hape ini menggunakan chipset Qualcomm MSM8274AB Snapdragon 800 dengan prosesor quad-core 2.3 GHz Krait 400 yang dikombinasikan dengan RAM 2 GB. Sementara untuk menyimpan file-file telah disediakan ruang penyimpanan internal berkapasitas 16 GB atau 64 GB, tanpa ada slot microSD.

Kamera Xiaomi Mi3

Xiaomi Mi3 2

Untuk menyalurkan hobi fotografi kamu, Xiaomi Mi3 telah dilengkapi dengan kamera utama bersensor 13 MP. Sedangkan untuk mengambil foto selfie telah disediakan kamera depan bersensor 2 MP.

Jaringan Xiaomi Mi3

Xiaomi Mi 3 sendiri masih berjalan pada jaringan 3G dan tidak mengadopsi fitur dual SIM card.

Harga Xiaomi Mi3 di Indonesia

Buat kamu yang tertarik untuk membeli hape lawas buatan Xiaomi ini, kamu bisa membelinya di Lazada dengan banderol harga RP 1.599.000,00.

Spesifikasi Xiaomi Mi3

LayarIPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors, 5.0 inches (~65.0% screen-to-body ratio), 1080 x 1920 pixels (~441 ppi pixel density)
ChipsetQualcomm MSM8274AB Snapdragon 800
CPUQuad-core 2.3 GHz Krait 400
GPUAdreno 330
Storage16/64 GB/ tanpa slot microSD
RAM2 GB
Konektivitas3G
OSAndroid OS, v4.3 (Jelly Bean), upgradable to v4.4.2 (KitKat), planned upgrade to v6.0 (Marshmallow)
Kamera Belakang13 MP, f/2.2, 28mm, autofocus, dual-LED flash
Kamera Depan2 MP, f/2.2
BateraiNon-removable Li-Ion 3050 mAh
SensorAccelerometer, gyro, proximity, compass, barometer

Video Unboxing Xiaomi Mi3

Radityo

Radityo

Total posts created: 4689
Ummm Emmmm ya gitu lah pokoknya, kalau penasaran mending kenalan aja ;p

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *