NGONOO.com – Seperti namanya yang membawa unsur Porsche, diharapkan seri terbaru dari Huawei Mate 9 ini akan mampu menarik hati konsumen lebih banyak lagi, smartphone ini bisa menjadi solusi tepat, ditambah dengan polesan desain yang dibuat secara khusus dan terbatas.
Selain menonjolkan sisi desain, Huawei Mate 9 Porsche Design juga memberikan performa mumpuni pada sisi spesifikasi. Berikut ini ulasan singkat ane mengenai flagship terbaru Huawei Mate 9 Porsche Design.
Smartphone ini dibekali display AMOLED 5.5-inch dengan resolusi QHD 1080 pixel dan tingkat kerapatan 534ppi. Huawei Mate 9 Porsche Design juga dibekali dengan bentuk yang tipis yakni 7.5mm dan bobot 169 gram. Perangkat ini juga didukung dengan baterai berkapasitas 4,000mAh yang mampu bertahan dalam sehari meski hanya di charge selama 20 menit saja.
Huawei Mate 9 Porsche Design ditenagai chipset Kirin 960, RAM 6GB dan media penyimpanan internal berkapasitas 256GB, dari versi standar yang tadinya 4GB dan internal 64GB. Dengan kapasitas internal yang besar maka flagship ini tidak dibekali dengan media penyimpanan eksternal.
Untuk urusan fotografi, Huawei masih mempercayakan kameranya kepada Leica, dengan dilengkapi kamera ganda beresolusi 12MP + 12MP yang juga bisa kita temukan pada perangkat sebelumnya Huawei P9. Nah, dengan penggunaan chipset Kirin 960, Huawei Mate 9 Porsche Design sudah mendukung perekaman video 4K dengan resolusi 2160p.
Huawei Mate 9 Porsche Design baru akan tersedia untuk pertama kalinya di pasar Eropa, dan baru akan diluncurkan pada Desember mendatang. Handset premium ini dibanderol dengan harga € 1.395 atau setara dengan Rp 20 jutaan. Sedangkan untuk pasar Asia dan Amerika baru akan tersedia awal tahun depan.
via gsmarena