NGONOO.com – Setelah sempat diberitakan berkali-kali, akhirnya Meizu resmi merilis smartphone mid-range Meizu M5 Note-nya gaes, perangkat ini resmi dirilis di Beijing, China.
Meizu M5 Note hadir dengan berbagai pilihan warna, diantaranya adalah Blue Charm series yang paling menjadi sorotan, selanjutnya ada Sky Gray, Champagne Gold, Moonlight Silver dan Glacier Blue.
Meizu M5 Note dibekali dengan desain berbahan metal gaes, tak seperti rumor yang sebelumnya beredar jika smartphone ini akan tersedia juga untuk varian Polycarbonate. Meizu M5 Note sudah mendukung dual SIM card dengan dukungan baterai berkapasitas besar yakni 4,000mAh.
Meizu M5 Note membawa display 5.5-inch beresolusi 1080p, ditenagai prosesor octa-core Helio P10 dan didukung oleh dua varian RAM 3GB dan 4GB, sedangkan internal storage tersedia dalam 3 varian yakni 16GB, 32GB dan 64GB. Meizu M5 Note juga sudah dilengkapi dengan MicroSD up to 128GB.
Untuk urusan fotografi, smartphone ini dibekali dengan kamera utama beresolusi 13MP PDAF aperture f/2.2 dan kamera depan beresolusi 5MP dengan teknologi ArcSoft Algorithm untuk menghasilkan gambar selfie yang lebih jernih.
Sekarang masuk ke soal harga gaes, Meizu M5 Note varian RAM 3GB + internal storage 16GB dibanderol dengan harga Rp $130 atau setara dengan Rp 1,7 juta, untuk varian RAM 3GB + internal storage 32GB dibanderol dengan harga $146 (Rp 1,9 juta) dan untuk varian 4GB + internal storage 64GB dibanderol dengan harga $218 atau setara dengan Rp 2,9 juta.
via gizmochina