Mobile Legends – Game MOBA Android Paling Asik

yus yulianto mobile legend Mobile Legends - Game MOBA Android Paling Asik

Sebenarnya ada beberapa game MOBA untuk Android di Google Play, tapi yang paling menarik perhatian saya dan juga cukup populer adalah Mobile Legends. Kamu yang sering bermain DOTA pasti tidak akan terlalu sulit menguasai Mobile Legends karena gameplay kedua game tersebut hampir sama. Selain tersedia untuk perangkat android, Mobile Legends juga bisa kamu mainkan di iPhone.

Cara bermain

Mobile Legends adalah game MOBA 5 vs 5. Kamu bisa membentuk kelompok bersama teman-teman kamu, atau bergabung bersama player lain diseluruh dunia secara acak. Kamu yang belum pede untuk bertarung melawan sesama player bisa menggunakan mode VS AI, dimana kamu akan bertarung bersama sesama player melawan 5 AI (komputer). Kamu bisa mengasah kemampuan di mode tersebut sampai menjadi mahir.

Uniknya, ketika kamu melakukan pertarungan PVP 5 VS 5, terkadang kamu akan bergabung satu tim senegara melawan tim lain dengan negara yang berbeda. Seperti Indonesia melawan Malaysia misalnya. Permainan jadi lebih seru karena terdapat unsur nasionalisme.

Di dalam permainan, kamu diharuskan bekerja sama dengan para pemain lain yang satu tim dengan kamu. Sehebat apapun hero yang kamu dan teman kamu gunakan, tidak akan berguna jika tidak ada kerjasama dan komunikasi antar pemain. Karenanya, salah satu faktor terpenting kemenangan adalah komunikasi dan strategi.

Oh, ya. Tugas kamu dan tim adalah menghancurkan tower utama lawan. Tim yang paling cepat menghancurkan tower utama lawannya, ialah yang akan memenangkan pertandingan.

Item

Sepanjang pertandingan, kamu akan mendapatkan gold setiap kali berhasil mengalahkan monster, lawan, ataupun menghancurkan tower lawan. Gold tersebut bisa kamu tukarkan denga perlengkapan (item) yang bisa membuat hero kamu menjadi lebih kuat. Tapi, membeli item yang tidak sesuai dengan tipe hero kamu malah akan membuatnya menjadi aneh. Sebagai contoh, kamu menggunakan hero petarung fisik tapi membeli item-item sihir. Dan sebaliknya.

Hero

Ada beberapa hero yang bisa kamu dapatkan secara gratis di awal permainan. Ada juga beberapa hero yang bisa kamu gunakan, tapi dengan jumlah terbatas. Sisanya, kamu diharuskan membeli hero-hero lainnya dengan menggunakan point pertarungan yang bisa kamu kumpulkan setiap kali selesai bertanding. Jadi, usahakan untuk selalu memenangkan pertandingan untuk mendapatkan point lebih banyak.

Ada banyak jenis hero yang bisa kamu gunakan di Mobile Legends, mulai dari hero petarung jarak dekat, jarak jauh, sihir, tanker dan lainnya. Salah dua hero kesukaan saya adalah Sun dan Layla.

yus yulianto mobile legend 1 Mobile Legends - Game MOBA Android Paling Asik

Kamu penggemar Kera Sakti pasti sudah tidak asing dengan penampilan hero yang satu ini bukan? Sun adalah tipe hero petarung jarak dekat. Ia secara otomatis akan memunculkan kloningannya yang siap membantu kamu menghajar lawan. Selain itu, Sun juga punya skill yang mampu memanggil 3 kloningannya yang lain.

yus yulianto mobile legend 2 Mobile Legends - Game MOBA Android Paling Asik

Sedangkan Layla adalah hero petarung jarak jauh. Layla sangat cocok digunakan baik untuk para pemula maupun mahir. Layla menggunakan senjata sejenis launcher besar. Layla memiliki serangan yang sangat kuat.

Tips

Selalu pastikan bahwa kamu sedang menggunakan internet dengan kecepatan yang stabil untuk mendapatkan pengalaman bermain yang maksimal. Menggunakan internet yang lambat dan tidak stabil akan membuat karakter kamu tidak dapat bergerak dan mudah dikalahkan oleh lawan.

Akhir kata, sudahkah kamu bermain Mobile Legends hari ini?

Yus Yulianto

Yus Yulianto

Total posts created: 880
Blogger, Content Writer.http://yusyulianto.blogspot.co.id/

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *