Menulis Apapun dan Dimanapun dengan Dropbox Paper

dropbox paper cover Menulis Apapun dan Dimanapun dengan Dropbox Paper

Saya sangat jarang sekali menulis menggunakan aplikasi-aplikasi word processor semcam Microsoft Office, WPS Office, Libre Office, dan semacamnya. Saya kadang perlu melanjutkan tulisan yang saya tulis dari laptop ke smartphone, begitu juga sebaliknya. Walaupun bisa dilakukan dengan Microsoft Office, tapi saya tidak begitu menyukainya. Karenanya, saya selalu menggunakan aplikasi-aplikasi seperti Google Docs, Evernote, sampai dengan Simplenote buatannya Automattic. Dan yang saat ini sedang saya gunakan adalah Dropbox Paper.

Kelebihan menggunakan aplikasi semacam Google Docs, Evernote, dan Dropbox Paper adalah tulisan-tulisan yang kita buatan tidak akan pernah hilang. Asal jangan sampai kehilangan password akun saja. Kita juga bebas bisa menulis di perangkat mana saja. Di desktop bisa, di smartphone juga bisa. Dan yang paling menyenangkan menurut saya adalah, fitur kolaborasi. Cocok untuk mengetik bersama dengan teman-teman sekelas ataupun tim satu kantor.

Dari sekian banyak aplikasi yang pernah saya coba, yang terbaik menurut saya adalah Dropbox Paper. Memang, Paper adalah pemain baru dalam bisnis ini. Tapi mengingat siapa si pengembangnya, saya rasa Paper cukup untuk dipertimbangkan.

yus yulianto paper 3 Menulis Apapun dan Dimanapun dengan Dropbox Paper

Saya sendiri sangat suka dengan bagaimana cara Dropbox Paper bekerja. Seperti yang saya katakan diatas, saya sudah pernah mencoba Google Docs, Evernote, dan Simplenote. Tapi tidak ada yang sekeren Dropbox Paper. Dropbox Paper menawarkan pengalaman menulis yang berbeda. Tampilan simpel, tidak membuat bingung. Sehingga kita akan fokus dengan apa yang ingin ditulis, bukan sibuk mengeksplor fitur.

Aplikasi Dropbox Paper saat ini tersedia untuk android dan iphone. Kamu yang menggunakan desktop, bisa menggunakan versi web-nya. Aplikasi mobile-nya, sangat amat ringan jika dibandingkan dengan Google Docs. Asiknya, Paper terintegrasi secara penuh dengan akun Dropbox kamu. Kamu bisa melampirkan gambar dan video yang tersimpan di Dropbox.

yus yulianto paper 2 Menulis Apapun dan Dimanapun dengan Dropbox Paper

 

Dropbox Paper juga punya fitur-fitur penting untuk sebuah aplikasi pembuat dokumen seperti penghitung karakter, fitur kolaborasi, upload gambar, dan masih banyak lagi. Kamu juga bisa menyematkan video dari Youtube. Salah satu fitur kesukaan saya adalah fitur pencarian di Dropbox Paper. Dropbox Paper akan menampilkan pratinjau dari dokumen ketika kita menyorotnya.

yus yulianto paper 3 1 Menulis Apapun dan Dimanapun dengan Dropbox Paper

Kamu juga bisa mengekspor dokumen yang kamu buat di Paper menjadi .doc ataupun markdown. Dropbox Paper cocok untuk kamu yang senang menulis dimanapun, baik di desktop maupun mobile. Kamu bisa melanjutkan tulisan yang kamu buat di smartphone di laptop, dan sebaliknya.

Yus Yulianto

Yus Yulianto

Total posts created: 880
Blogger, Content Writer.http://yusyulianto.blogspot.co.id/

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *